Karyawan PLN Korban Tsunami Banten Akan Dapat Santunan

Bisnis.com,23 Des 2018, 16:47 WIB
Penulis: Sholahuddin Al Ayyubi
Warga korban tsunami mendapat perawatan di Pukesmas Pagelaran, Pandeglang, Banten, Minggu (23/12/2018)./ANTARA-Basarnas

Bisnis.com, JAKARTA - PT Perusahaan Listrik Negara (PLN) akan memberikan santunan kepada seluruh karyawan PT PLN yang meninggal dunia maupun tengah dirawat di Rumah Sakit akibat bencana alam tsunami di Banten, Sabtu malam (22/12).

Executive Vice President Corporate Communication and CSR, I Made Suprateka mengatakan pada saat terjadi bencana alam tsunami tersebut, sekitar 225 orang pegawai dan keluarga PT PLN Unit Transmisi Banten-Jawa tengah mengikuti acara rutin employee gathering tahunan di Anyer Banten.

Acara tersebut menurutnya merupakan salah satu program kerja PT PLN yang diselenggarakan dengan tujuan evaluasi seluruh pekerjaan selama setahun dan menyiapkan program kerja untuk tahun depan.

"Jadi kalau acara yang merupakan program kerja dari perusahaan ini kan sudah ada surat perjalanan dinas resminya dari perusahaan. Jadi semua yang pegawai yang terkena bencana alam akan ditanggung oleh perusahaan," tuturnya, Minggu (23/12).

Menurutnya, bencana alam tsunami tersebut telah menyebabkan 65 orang karyawan PT PLN masih hilang sampai saat ini, sementara, 37 orang selamat dan sisanya 23 orang ditemukan meninggal dunia.

Dia menjelaskan saat ini PT PLN sudah berkoordinasi dengan semua pemangku kepentingan agar dapat menemukan 65 orang karyawannya yang hilang.

"Kami mengucapkan berbelasungkawa yang dalam kepada semua karyawan yang menjadi korban dari bencana alam itu," katanya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Fajar Sidik
Terkini