Bisnis.com, JAKARTA – PT Asuransi Jiwasraya (Persero) menerangkan perseroan terus berupaya berkomunikasi dengan nasabah Jiwasraya yang polisnya telah jatuh tempo lewat mitra bancassurance dan surat.
Direktur Utama PT Asuransi Jiwasraya (Persero) Hexana Trisasongko mengatakan, perseroan selalu siap berdialog dengan nasabah Jiwasraya mengenai masalah gagal bayar polis jatuh tempo.
Berdasarkan pengalaman dan kesepatakan dengan mitra bancassurance, sambung Hexana, mekanisme komunikasi dilakukan lewat mitra perbankan terlebih dahulu.
Dia memohon kepada pemegang polis untuk menghubungi bank masing- masing agar diatur jadwal pertemuan dengan pihak Jiwasraya.
“[dialaog] Kami lakukan dalam bentuk co-handling dan one on one atau small group. Itu lebih baik,” kata Hexana dikutip Bisnis.com, Selasa (25/12/2018).
Di samping mengadakan pertemuan, upaya Jiwasraya dalam berkomunikasi dengan pemegang polis juga dilakukan melalui pesan elektronik dan surat. Perusahaan asuransi jiwa berplat merah itu, terus memberi kabar terbaru mengenai kondisi Jiwasraya.
“ Jadi tidak benar kami mengabaikan mereka. Kalau belum bisa membayar pokok itu betul. Kami baru bisa bayar bunga, jadi return on investment masih terjaga,” kata Hexana.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel