Hasil Lengkap Liga Inggris: ManCity Bangkit, Gasak Soton 3 - 1

Bisnis.com,31 Des 2018, 00:32 WIB
Penulis: M. Syahran W. Lubis
Striker Manchester City Sergio Aguero (kiri) menanduk bola untuk memberi gol ketiga timnya ke gawang Southampton./Reuters-John Sibley

Bisnis.com, JAKARTA – Manchester City, juara bertahan Liga Primer Inggris, bangkit setelah menelan tiga kekalahan dari empat pertandingan terakhir dan kali ini menang di kandang Southampton, Stadion St. Mary, dengan skor 3 - 1.

Dalam pertandingan pekan ke-20 yang digelar pada Minggu (30/12/2018) malam WIB, baru berjalan 10 menit, ManCity telah menjebol gawang tuan rumah yang dikawal kiper Alex McCarthy melalui gol David Silva.

Soton sempat memasok gol balasan pada menit ke-37 melalui Pierre-Emile Hojbjerg, tetapi ManCity menggedor lagi dengan dua gol tambahan di ujung babak pertama.

Tekanan tim tamu memaksa pemain Soton James Ward-Prowse membuat gol bunuh diri pada menit ke-45 dan 3 menit kemudian, ketika babak pertama telah memasuki waktu tambahan, bomber Sergio Aguero mencetak gol ketiga untuk tim tamu melalui sundulan kepala.

Penderitaan tuan rumah bertambah ketika pertandingan tersisa 5 menit, Hojbjerg sang penbcetak gol menerima kartu merah langsung, tanpa didahului kartu kuning, dari wasit Paul Tierney akibat melanggar keras gelandang City Fernandinho.

Dengan kemenangan ini, ManCity naik ke posisi kedua menggeser Tottenham Hotspur yang sehari sebelumnya secara mengejutkan digasak Wolverhampton Wanderers di kandang sendiri, Stadion Wembley, dengan skor 1 - 3.

Perolehan nilai ManCity saat ini  47 atau 2 lebih baik dibandingkan dengan Tottenham dan 7 poin di belakang Liverpool di pucuk klasemen sementara. Sementara itu, Soton di peringkat 17 dengan nilai 15.

Hasil pekan ke-20 hingga Minggu tengah malam WIB: Brighton 1 vs Everton 0; Fulham 1 vs Huddersfield 0; Leicester 0 vs Cardiff 1; Tottenham 1 vs Wolverhampton 3; Watford 1 vs Newcastle 1; Liverpool 5 vs Arsenal 1; Crystal Palace 0 vs Chelsea 1; Burnley 2 vs West Ham 0; Southampton 1 vs Manchester City 3.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: M. Syahran W. Lubis
Terkini