Menhub: KRL Cepat, Aman & Murah

Bisnis.com,05 Jan 2019, 11:59 WIB
Penulis: Rio Sandy Pradana
Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi saat meninjau langsung layanan KRL Commuter Line, Sabtu (5/1/2019). (Rio Sandy Pradana)

Bisnis.com, JAKARTA--Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi mengaku puas dengan pelayanan KRL Commuter Line usai meninjau secara langsung dari Stasiun Tebet menuju Stasiun Depok Baru.

"Saya lihat baik, bersih, dan tepat waktu. Saya juga bertanya kepada beberapa penumpang, mereka puas, ibu-ibu bisa pulang lebih cepat, aman, dan murah," kata Budi, Sabtu (5/1/2019).

Dia mengakui dalam jam dan hari tertentu KRL biasanya penuh oleh penumpang. Pihaknya berjanji akan meningkatkan kapasitas.

Saat ini, lanjutnya, kapasitas KRL mencapai 1,2 juta penumpang dan akan ditingkatkan menjadi 2 juta penumpang. Selain itu, waktu antara (headway) juga akan dipersingkat dari saat ini 5 menit menjadi hanya 3 menit.

Menurutnya, hal tersebut akan membuat KRL bisa menampung lebih banyak orang dan diharapkan tetap tepat waktu. "Kami juga akan mengubah dari fixed block menjadi moving block," ujarnya.

Usai meninjau layanan KRL, Budi melakukan sosialisasi safety ridding menuju salah satu pusat perbelanjaan di Depok. Kegiatan tersebut akan diikuti bersama dengan para pengemudi Go-Jek.

"Keselamatan itu sebenarnya sederhana, persiapkan motornya, cek kesehatan diri, dan jangan lupa untuk menggunakan perlengkapan berkendara seperti helm," tuturnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Fajar Sidik
Terkini