Hasil Australia Terbuka 2019: Kalahkan Muguruza, Pliskova ke Perempat Final

Bisnis.com,21 Jan 2019, 19:50 WIB
Penulis: Newswire
Karolina Pliskova/Reuters-Edgar Su

Bisnis.com, JAKARTA - Karolina Pliskova mengalahkan pemegang juara dua kali Grand Slam, Garbine Muguruza 6-3 dan 6-1 pada pertandingan putaran keempat untuk maju ke perempat final Australia Terbuka tiga tahun berturut-turut.

Petenis peringkat tujuh itu mematahkan pukulan mantan juara Prancis Terbuka dan Wimbledon sebanyak lima kali, lapor Reuters, Senin (21/1/2019).

Pliskova hanya butuh 24 menit untuk memenangkan set kedua dan mengunci kemenangan melalui sebuah pukulan keras jarak jauh.

"Saya bukan pemain tenis terbaik di Grand Slam, tapi saya sudah melakukan yang terbaik untuk melewati beberapa pertandingan di pekan pertama sangat sulit karena banyak tekanan," tutur Pliskova.

Pliskova akan bertemu dengan bintang lapangan Simona Halep atau Serena Williams untuk memperebutkan posisi di semifinal tunggal putri.

Petenis Ceko ini telah masuk dalam jajaran pemain top dunia dalam satu dasawarsa terakhir namun gagal meraih gelar Grand Slam.

Kemenangan begitu dekat di tahun 2016, saat ia dikalahkan Angelique Kerber pada turnamen Amerika Terbuka saat itu.

Sejak itu, petenis berusia 26 tahun ini tidak pernah melampaui perempat final di Grand Slam namun penampilannya di pertandingan ketujuh Australia Terbuka begitu memukau.

"Bukan berarti saya tidak mengalami stres, semua orang pasti mengalaminya. Tetapi tekanan di sini begitu besar. Sebagai pemain unggulan, saya merasa harus melangkah lebih jauh," pungkas Pliskova.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Andhika Anggoro Wening
Terkini