Berpisah dengan Liliyana Natsir, Tontowi Ahmad Kenang Semangatnya

Bisnis.com,27 Jan 2019, 19:58 WIB
Penulis: Stefanus Arief Setiaji
Pasangan Ganda Campuran Tontowi Ahmad/Liliyana Natsir seusai menjuarai BWF World Championships 2017, setelah mengalahkan pasangan China Zheng Siwei/Chen Qingchen tiga set 13-21, 21-16 dan 21-15 dalam partai final, di Emirates Arena, Glasgow, Skotlandia, Minggu malam (27/8) waktu setempat./Reuters-Russell Cheyne

Bisnis.com, JAKARTA — Pemain ganda campuran Indonesia Liliyana Natsir memutuskan gantung raket setelah turnamen bulu tangkis Indonesia Masters 2019 di Istora Senayan Jakarta yang berakhir Minggu (27/1/2019).

Partai final nomor ganda campuran yang mempertemukan Butet—panggilan Liliyana Natsir— berpasangan dengan Tontowi Ahmad melawan pasangan peringkat satu dunia asal China Zheng Siwei/Huang Yaqiong, menjadi partai terakhir Butet.

Selepas pertandingan, Tontowi Ahmad atau yang biasa disapa Owi menilai sosok Butet sebagai orang yang tidak gampang menyerah bahkan hingga pertandingan terakhirnya.

“Sampai pertandingan terakhir masih memberikan motivasi kepada saya. Logikanya kalau main terakhir ya sudahlah [main santai], tapi butet tidak begitu,” ujarnya.

Bersama Butet, Tontowi Ahmad pernah menduduki posisi peringkat satu dunia untuk nomor ganda campuran.

Selain itu, Owi/Butet juga mengenggam sejumlah gelar juara di turnamen bergengsi level dunia seperti juara dunia BWF 2013 dan 2017 serta meraih medali emas nomor ganda campuran Olimpiade Rio de Janeiro pada 2016.

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Stefanus Arief Setiaji
Terkini