IHSG Berbalik Melemah, 112 Saham Turun

Bisnis.com,12 Feb 2019, 10:09 WIB
Penulis: Aprianto Cahyo Nugroho
Karyawan melintas di dekat papan penunjuk pergerakan indeks harga saham gabungan (IHSG) di Jakarta, Rabu (16/1/2019)./Bisnis-Felix Jody Kinarwan

Bisnis.com, JAKARTA – Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) berbalik melemah pada awal perdagangan hari ini, Selasa (12/2/2019), meskipun sempat dibuka rebound.

Berdasarkan data Bloomberg, IHSG berbalik melemah 0,11% atau 7,13 poin ke level 6.487,87 pada pukul 09.23 WIB, meskipun dibuka rebound dengan penguatan 0,12% atau 8,05 poin ke level 6.503,05 dari level penutupan perdagangan sebelumnya.

Pada perdagangan Senin (11/2), IHSG ditutup melemah 0,41% atau 26,66 poin di posisi 6.495. Sepanjang perdagangan pagi ini, IHSG bergerak di level 6.485,85 – 6.513,10.

Lima dari  sembilan sektor IHSG bergerak di zona merah, dengan tekanan utama dari sektor aneka industri yang melemah 1,67% dan sektor infrastruktur yang turun 0,82%.

Di sisi lain, empat sektor menguat dan menahan laju pelemahan IHSG lebih lanjut, dipimpin oleh sektor perdagangan yang menguat 0,38%.

Dari 627 saham yang diperdagangkan, sebanyak 132 saham menguat, sedangkan 112  saham melemah, dan 383 saham lainnya stagnan.

Saham PT Telekomunikasi Indonesia Tbk. (TLKM) dan PT Bank Mandiri (Persero) Tbk. (BMRI) yang masing-masing melemah 1,27% dan 0,66% menjadi penekan utama atas pergerakan IHSG pagi ini.

Bersama IHSG, pergerakan indeks Bisnis-27 melemah 0,25% atau 1,44 poin ke level 571 pada pukul 09.24 WIB, setelah dibuka menguat 0,21% atau 1,21 poin ke level 573,65.

IHSG menguat di saat bursa saham lainya di Asia bergerak variatif, dengan indeks Topix naik 1,77%, indeks Nikkei 225 menguat 1,82%, sedangkan indeks Hang Seng dan Shanghai Composite melemah masing-masing 0,24% dan 0,1%.

Binaartha Sekuritas memproyeksikan IHSG lanjutkan pelemahan dalam sesi dagang hari ini, Selasa (12/02/2019).

Analis Muhammad Nafan Aji Gusta mengatakan  terlihat pola black closing marubozu candle yang mengindikasikan adanya potensi pelemahan lanjutan pada pergerakan IHSG sehingga berpeluang menuju ke area support.

Berdasarkan daily pivot dari Bloomberg, support pertama maupun kedua memiliki range pada 6.481,025 hingga 6.467,048.

Sementara itu, resistance pertama maupun kedua memiliki range 6.522,079 hingga 6.549,155.

Berdasarkan indikator, MACD telah membentuk pola dead cross di area positif. Sementara itu, Stochastic dan RSI berada di area netral.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Mia Chitra Dinisari
Terkini