Maudy Ayunda Beberkan Rahasia Cara Orang Tuanya Mengasuh

Bisnis.com,20 Feb 2019, 21:03 WIB
Penulis: Putri Salsabila
Maudy Ayunda/Instagram

Bisnis.com, JAKARTA – Maudy Ayunda, aktris cantik lulusan universitas terkemuka dunia, Oxford University, membeberkan rahasia pola asuh orang tuanya dalam mendidiknya semasa kecil.

Gadis yang sangat peduli terhadap pendidikan ini mengaku sering diajak berdiskusi dan berbincang sejak kecil oleh orang tuanya terutama sang ibu. Interaksi itu membuatnya berani berbicara dan memiliki rasa percaya diri yang kuat.

“Aku waktu kecil sangat kaya interaksi, jarang dengan televisi lebih sering diajak bermain bersama dengan mamah seperti role play begitu,” ujarnya pada Rabu (20/2/2019)

Sering bermain secara langsung bersama ibunya membangun Maudy menjadi anak yang memiliki kreativitas dan imajinasi tinggi.

Selain itu, Maudy mengatakan sering dilibatkan untuk menyelesaikan atau berdiskusi berbagai masalah sederhana di rumah.

“Dari kecil sampai sekarang pun juga jadi kebiasaan untuk diskusi nyelesain urusan sederhana, seperti misal pilih masakan katering nasi Padang atau menu lainnya, sederhana-sederhana begitu, itu bisa sampai 30 menit sendiri untuk diskusi,” ujarnya.

Budaya problem solving yang dibangun dari kecil diakui Maudy dapat meningkatkan intuisinya untuk bertanggung jawab serta peka terhadap lingkungannya.

“Orang tua aku menanamkan keseimbangan kehidupan aku. Misalnya aku yang maunya belajar melulu dan pemalu diajarin untuk berani, termasuk pertama kali pengalaman syuting saat umur 9 tahun menjadi Rena sangat berdampak buat aku,” ujarnya.

Maudy kecil diakuinya sebagai sosok pemalu dan senang belajar. Saat memerankan Rena, Maudy akui membuat dirinya sadar bahwa dirinya tidak hidup dalam sebuah lingkaran saja. Baginya pengalaman itu membuatnya sadar akan keadaan Indonesia.

Karena Maudy menyadari masih banyak anak yang kurang beruntung, akhirnya Maudy membentuk foundation dan memberikan beasiswa kepada remaja-remaja yang kurang mampu kuliah.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: M. Syahran W. Lubis
Terkini