5 Berita Populer Nasional, Menteri Agama Tolak Jelaskan Uang yang Disita KPK dan Muslim Konservatif Dukung Prabowo-Sandi?

Bisnis.com,21 Mar 2019, 11:37 WIB
Penulis: Oliv Grenisia
Plt Ketua Umum PPP Suharso Monoarfa (kiri) dan Menteri Agama Lukman Hakim Saefuddin (kanan) pada pembukaan Mukernas III Dewan Pimpinan Pusat PPP di Bogor, Jawa Barat, Rabu (20/3/2019)./Antara

1. Romahurmuziy Ditangkap, Menteri Agama Tolak Jelaskan Uang yang Disita KPK dari Ruangannya

Menteri Agama Lukman Hakim Saifuddin masih menolak menjelaskan soal uang yang disita Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) di ruangan kerjanya di Kementerian Agama.

"Begini, secara etis, tidak layak tidak patut kalau saya menyampaikan hal-hal yang terkait dengan materi perkara, sebelum saya menyampaikan secara resmi ke KPK," ujar Lukman saat ditemui usai menghadiri acara Mukernas PPP di Hotel Seruni, baca selengkapnya di sini

2. Pernyataan Said Aqil Siradj Soal Muslim Konservatif Dukung Prabowo-Sandi Bukan Hoaks

Pengurus Besar Nahdlatul Ulama (PBNU) mengungkapkan pernyataan Ketua Umum PBNU Said Aqil Siradj tidak ada kesalahan ihwal adanya kelompok muslim konservatif di kubu Capres-Cawapres Prabowo Subianto-Sandiaga Uno.

Ketua PBNU bidang Hukum, HAM dan Perundang-Undangan, Robikin Emhas mengungkapkan alasan Ketua Umum PBNU Said Aqil Siradj menyebutkan hal itu, mengacu pada hasil survei Lingkaran Survei Indonesia (LSI) Denny JA. Baca selengkapnya di sini

3. 140.936 Paspor Jemaah Haji Indonesia Sudah Terbit

Kementerian Agama melaporkan pengurusan dokumen jemaah haji Indonesia terus berjalan.

Sampai hari ini, Rabu (20/3/2019), total sudah 149.936 paspor jemaah yang selesai.Baca selengkapnya di sini

4. Sah Plt Ketum PPP, Suharso Monoarfa Menangis Ingat Romahurmuziy

Suharso Monoarfa resmi ditetapkan sebagai pelaksana tugas atau Plt Ketua umum Partai Persatuan Pembangunan (PPP) lewat Musyawarah Kerja Nasional (Mukernas) yang digelar di Hotel Seruni, Cisarua, Bogor pada Rabu (20/3/2019) malam.

Dalam pidato pertamanya sebagai plt ketum, Suharso menangis mengingat Romahurmuziy, Eks ketua umum PPP, baca selengkapnya di sini

5. Awas, Lava Pijar Berguguran dari Gunung Merapi ke Arah Kali Gendol

Balai Penyelidikan dan Pengembangan Teknologi Kebencanaan Geologi (BPPTKG) mencatat satu kali guguran lava pijar keluar dari Gunung Merapi dengan jarak luncur 800 meter ke arah Kali Gendol.

Melalui akun Twitter resminya, BPPTKG menyatakan, satu kali guguran lava itu terpantau berdasarkan periode pengamatan melalui CCTV sejak Rabu (20/3/2019) pukul 18.00 WIB sampai Kamis (21/3/2019) pukul 06.00 WIB. Baca selengkapnya di sini

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Surya Rianto
Terkini