KINERJA 2018 : Laba HM Sampoerna (HMSP) Naik 6,85 Persen

Bisnis.com,21 Mar 2019, 18:01 WIB
Penulis: Azizah Nur Alfi
Pekerja PT HM Sampoerna Tbk melakukan aktivitas di pabrik sigaret kretek tangan (SKT) Sampoerna di Surabaya, Kamis (19/5/2016)./Antara

Bisnis.com, JAKARTA — PT HM Sampoerna Tbk. mencatatkan penjualan bersih Rp106,74 triliun atau naik 7,72% pada 2018.  Adapun, laba perseroan tercatat naik 6,85% secara tahunan.

Berdasarkan laporan keuangan 2018 audited yang dipublikasikan pada Kamis (21/3/2019), penjualan bersih pada tahun lalu itu tumbuh 7,72% dibandingkan dengan penjualan bersih 2017 sebesar Rp99,09 triliun. 

Beban pokok penjualan tercatat naik 8,51% secara tahunan menjadi Rp81,25 triliun pada 2018. Adapun, beban penjualan sebesar Rp6,30 triliun, beban umum dan administrasi sebesar Rp2,31 triliun, beban lain-lain sebesar Rp110,04 miliar, biaya keuangan sebesar Rp30,50 miliar, dan beban pajak penghasilan sebesar Rp4,42 triliun. 

Dengan demikian, laba yang diatribusikan kepada pemilik entitas induk sebesar Rp13,54 triliun pada 2018, naik 6,85% dibandingkan dengan pencapaian 2017 sebesar Rp12,67 triliun. 

Adapun, aset perseroan per 31 Desember 2018 sebesar Rp46,60 triliun, naik 8,02% secara tahunan. Jumlah liabilitas dan ekuitas masing-masing sebesar Rp11,24 triliun dan Rp35,36 triliun. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Riendy Astria
Terkini