Sandiaga Janji Gandeng Muhammadiyah, Tapi Bukan Minta Dukungan

Bisnis.com,22 Mar 2019, 15:56 WIB
Penulis: Newswire
Calon Presiden Prabowo Subianto didampingi cawapres Sandiaga Uno, berbicara dalam acara deklarasi dukungan Aliansi Pengusaha Nasional untuk Prabowo-Sandi di Jakarta, Kamis (21/3 - 2019). (Jaffry Prabu/Bisnis)/

Bisnis.com, JAKARTA - Calon Wakil Presiden Nomor urut 02 Sandiaga Salahuddin Uno berkomitmen menggandeng Muhammadiyah untuk memajukan perekonomian bangsa apabila dirinya bersama Prabowo Subianto menang pada Pilpres 2019.

"Akan kita tingkatkan kolaborasi dan sinergi pemerintah dengan Muhammadiyah bersama Prabowo-Sandi untuk membuka lapangan kerja sama seluas-luasnya," kata Sandiaga saat berkunjung di Kantor Pimpinan Daerah Muhammadiyah (PDM) Kota Yogyakarta, Jumat (22/3/2019).

Selain bidang ekonomi, menurut Sandi, Muhammadiyah harus menjadi mitra pemerintah dalam mencerdaskan kehidupan bangsa, memberikan pencerahan, serta menyediakan layanan kesehatan.

Ia mengatakan sinergi bersama para kader Muhammadiyah itu akan dimunculkan melalui dua program yakni Program "OK OCE" serta Program Rumah Siap Kerja untuk anak muda.

"InsyaAllah dengan sinergi bersama Muhammadiyah ini kita bisa menyelesaikan masalah pengangguran di kalangan anak muda yang mendominasi jumlah pengangguran di Indonesia," kata dia.

Mengenai Program "OK OCE", menurut Sandi, merupakan program yang diangkat dari DKI Jakarta. Ia mengklaim program itu telah berjalan di seluruh wilayah Indonesia melalui program skala nasional dengan menggandeng sejumlah pemangku kepentingan di Muhammadiyah.

"Kami ingin lebih intensif lagi karena program ini menyelesaikan masalah pengangguran di anak-anak muda sehingga kita bisa meningkatkan kesejahteraan mereka dan membantu mereka mencari lowongan kerja," kata Sandi.

Kendati demikian, Sandi menegaskan agenda kunjungannya ke PDM Kota Yogyakarta murni untuk bersilaturahmi dengan warga Muhammadiyah tanpa meminta dukungan.

"Saya ke sini murni silaturahim, tidak meminta dukungan, tidak meminta sokongan dari Muhammadiyah karena Muhammadiyah organisasi yang harus menaungi semua dan tentunya saya menghormati bersama Pak Prabowo untuk mendapatkan masukan," kata dia.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Akhirul Anwar
Terkini