5 Berita Populer Teknologi, Beasiswa Tokopedia untuk Mahasiswa dan Triv Luncurkan Aplikasi Investasi Bitcoin

Bisnis.com,09 Apr 2019, 10:59 WIB
Penulis: Oliv Grenisia
VP Engineering Tokopedia Herman Widjaja (kedua dari kiri), CEO Tokopedia William Tanuwijaya (ketiga dari kiri), Menteri Riset, Teknologi dan Pendidikan Tinggi Mohamad Nasir (keempat dari kiri), dan Rektor Universitas Indonesia Muhammad Anis (kelima dari kiri) mendengarkan demo mengenai aplikasi teknologi kecerdasan buatan di Tokopedia AI Center of Excellence, Kamis (28/3/2019)/Bisnis-Deandra Syarizka

1. Ada Beasiswa dari Tokopedia untuk Mahasiswa Tahun Ketiga

Tokopedia menghadirkan program Tokopedia Scholarship, pemberian beasiswa kepada mahasiswa tahun ketiga terbaik jurusan teknik dan data di lebih dari 20 universitas negeri dan swasta di Indonesia.

Hal ini ditujukan untuk mendorong pengembangan sumber daya manusia di Indonesia melalui kemudahan akses masyarakat dalam memperoleh pendidikan tinggi. Baca selengkapnya di sini

2. Incar Milenial, Triv Luncurkan Aplikasi Investasi Bitcoin

Pilihan investasi untuk menumbuhkan aset semakin hari kian beragam. Terlebih di era digital saat ini, instrumen investasi bertambah luas dengan hadirnya cryptocurrency alias mata uang kripto yang hadir dengan beragam titel, di antaranya Bitcoin.

Imbal hasil Bitcoin pun mampu mengalahkan berbagai sarana investasi lawas. Baca selengkapnya di sini

3. Ajak Investor Baru Gunakan Ajaib, Dapat Modal Reksa Dana Rp50.000

Aplikasi investasi Ajaib resmi meluncurkan fitur referral sebagai salah satu program kesetiaan bagi para investornya.

Dengan fitur tersebut, pengguna aplikasi dapat memberikan teman-temannya reksa dana gratis dengan memberikan rekomendasi kepada pengguna baru. Baca selengkapnya di sini

4. Indonesia Bisa Bikin Bantalan Peluncur Kapal Berbahan Karet Lokal

Pemerintah semakin intensif mendorong peningkatan pemanfaatan karet alam untuk kebutuhan di dalam negeri.

Hal tersebut ditunjukkan dengan upaya pengembangan industri pengolahan karet alam, guna mendukung pembangunan infrastruktur nasional. Baca selengkapnya di sini

5. Euforia Esports Dorong Penjualan PC Gaming

Tren kompetisi esports yang melanda dunia mendongkrak penjualan produk komputer personal (PC) gim secara global.

Berdasarkan data International Data Corporation (IDC) 5 April lalu, pasar global untuk produk desktop, laptop, dan monitor gaming diperkirakan tumbuh 8,2% year-on- year pada 2019, baca selengkapnya di sini

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Surya Rianto
Terkini