BNI Syariah Genjot Pembiayaan UMKM

Bisnis.com,22 Apr 2019, 19:00 WIB
Penulis: Ipak Ayu H Nurcaya
/Bisnis

Bisnis.com, JAKARTA — PT Bank BNI Syariah menargetkan pertumbuhan pembiayaan ke sektor UMKM, dengan fokus pada pelaku usaha di bidang makanan dan minuman.

Corporate Secretary BNI Syariah Rima Dwi Permatasari mengatakan bahwa pada tahun lalu, porsi pembiayaan ke UMKM telah mencapai sekitar 20% terhadap total portofolio pembiayaan. Dengan demikian, anak usaha PT Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk. tersebut telah memenuhi ketentuan regulator terkait dengan pembiayaan kepada UMKM.

"Core kami di konsumen, kami masih belajar sebenarnya di sektor produktif. Namun, paling tidak 20% ketentuan regulator sudah dipenuhi dan diharapkan tahun ini masih terjaga pada angka itu dan diharapkan tumbuh," katanya, Senin (22/4/2019).

Secara keseluruhan, total penyaluran pembiayaan BNI Syariah sepanjang 2018 mencapai Rp28,3 triliun, tumbuh 19,93% dibandingkan dengan capaian pada tahun sebelumnya. Dari portofolio tersebut, penyaluran pembiayaan konsumen mendominasi sebesar Rp13,92 triliun, atau setara dengan 49,17% terhadap total pembiayaan.

Sementara itu, segmen komersial menyumbang 24,74% atau Rp7 triliun. Segmen bisnis kecil dan menengah sebesar Rp5,97 triliun dan pembiayaan segmen mikro Rp1,08 triliun. Adapun, penyaluran pembiayaan melalui hasanah card tercatat sebesar Rp332,69 miliar.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Farodilah Muqoddam
Terkini