Begini Aneka Fasilitas di Bandara Kelolaan AP II Selama Ramadan

Bisnis.com,06 Mei 2019, 09:13 WIB
Penulis: Rio Sandy Pradana
Ilustrasi - Calon penumpang antre masuk ke dalam terminal untuk lapor diri atau chek in di Termial 1 B Bandara Soekarno Hatta, Tangerang, Banten, Minggu (23/12/2018)./ANTARA-Muhammad Iqbal

Bisnis.com, JAKARTA - PT Angkasa Pura II (Persero) akan menyiapkan berbagai pelayanan dan fasilitas bagi turis maupun penumpang pesawat, sehingga dapat menjalankan ibadah selama Ramadan.


Direktur Utama AP II Muhammad Awaluddin mengatakan, pengalaman Ramadan juga dapat dirasakan melalui Aplikasi InAirport yang bisa diakses lewat iOS dan Android.


"Selain dapat digunakan untuk mobile check-in, mengetahui jadwal penerbangan, dan mengetahui berbagai fasilitas di bandara-bandara AP II, pada Ramadan kali ini juga menyediakan konten/informasi bertema khusus," kata Awaluddin dalam siaran pers, Sabtu (4/5/2019).
 

Dia menyebutkan, konten khusus tersebut antara lain seperti Prayer Time, Quran, Hadist, Asmaul Husna, Ramadhan News, Zakat Calculator, dan Pembayaran Zakat Online. Selain itu juga terdapat informasi mengenai berita arus mudik terbaru, jalur mudik, live CCTV Mudik, seputar lalu lintas, dan nomor penting.


AP II juga menyediakan takjil gratis di seluruh bandara guna mempermudah traveler untuk berbuka segera. Adapun, bagi yang ingin melaksanakan ibadah salat dapat menggunakan musala di setiap terminal, serta masjid yang terdapat di area bandara.


Pada periode peak season angkutan Lebaran, pemudik juga dapat menikmati berbagai fasilitas terkini di bandara AP II, seperti iMATE Lounge yang menyediakan area bermain game online, co-working space, digital wayfinding, dan lain sebagainya.

 

Adapun, di Terminal 3 juga terdapat hotel kapsul yang dapat digunakan untuk beristirahat. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Yusuf Waluyo Jati
Terkini