BPD Sumsel Babel Optimalisasi Kanal Digital

Bisnis.com,15 Mei 2019, 14:14 WIB
Penulis: Muhammad Khadafi
Pegawai Bank Sumsel Babel saat bertugas di kantor pusat Bank Sumsel Babel, Jakabaring, Palembang./Bisnis-Dinda Wulandari

Bisnis.com, JAKARTA – PT Bank Pembangunan Daerah Sumatera Selatan dan Bangka Belitung (BPD Sumsel Babel) bakal mengoptimalkan seluruh kanal digital pada tahun ini. Dengan demikian, belanja modal terkait pengembangan teknologi tidak akan seagresif tahun-tahun sebelumnya.
 
Direktur Pemasaran Bank Sumsel Babel Antonius Prabowo Argo mengatakan tahun ini, perusahaan akan melengkapi layanan digital dengan meluncurkan sistem pembayaran berbasis kode QR.

“Kalau sudah ada itu, platform digital kami sudah lengkap. Hanya tinggal mengoptimalkan penggunaan nasabah,” ungkapnya kepada Bisnis, Rabu (15/5/2019).

Selain meluncurkan kode QR, Bank Sumsel Babel juga berencana mengembangkan payment point untuk pembayaran BPJS. Perusahaan juga mengincar kerja sama dengan perusahaan finansial berbasis teknologi (financial technology/fintech).

Antonius melanjutkan saat ini, nasabah yang menggunakan kanal elektronik hanya sekitar 10 persen. Pasalnya, sejumlah produk masih berusia muda atau belum lama diluncurkan.

“Seperti mobile banking itu awal tahun, internet banking tahun lalu, uang elektronik juga tahun lalu,” tuturnya.

Menurut Antonius, transaksi melalui kanal elektronik seperti Anjungan Tunai Mandiri (ATM) terus tumbuh signifikan. Namun, layanan yang berbasis data masih terkendala jaringan telekomunikasi. Nasabah yang berdomisili di daerah tertentu masih kesulitan mendapatkan akses internet.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Annisa Margrit
Terkini