Bisnis.com, JAKARTA — PT Bank QNB Indonesia Tbk. akan mengganti Plt. Direktur Utama yang mengajukan surat pengunduran dirinya pada 24 Mei 2019. Posisi Plt. Direktur Utama dijabat oleh Junita Wangsadinata.
"Selanjutnya, sesuai anggaran dasar bank pengunduran diri tersebut akan ditidak lanjuti sebagaimana peraturan dan perundang-undangan yang berlaku," kata Direktur Bank QNB Indonesia Windiartono Tabingin seperti dikutip dari laman Bursa Efek Indonesia, Selasa (28/5/2019).
Dikutip dari Bloomberg, Junita telah menjabat posisi tersebut sejak 1 Desember 2017. Sebelumnya, Junita menjabat sebagai Direktur Perbankan Wholesale PT Bank QNB Indonesia Tbk sejak 19 Desember 2016. Dia menjabat juga pernah menjabat sebagai Kepala Staf Perbankan Komersial di PT Bank CIMB Niaga Tbk. dari Januari 2016 hingga Desember 2016.
Adapun, karir Junita di CIMB Niaga dimulai sejak 2014. Karir pertamanya di industri perbankan dimulai di Bank of Trade, San Francisco, AS pada tahun 1984-1985. Junita memulai karis di perseroan tersebut sebagai Credit Trainee.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel