5 Berita Populer Finansial, BPJSTK Raih Predikat WTP dan BRI Sediakan 22.000 Kartu BRIZZI di Posko Mudik

Bisnis.com,31 Mei 2019, 18:27 WIB
Penulis: Oliv Grenisia
Direktur Utama BPJS Ketenagakerjaan (BPJSTK) Agus Susanto (kiri), bersama Direktur M Krishna Syarif meninjau layanan Care Contact Center, selepas peresmiannya, di Jakarta, Rabu (18/10)./JIBI-Endang Muchtar

1. BPJSTK Raih Predikat Wajar Tanpa Pengecualian

Badan Penyelenggara Jaminan Sosial Ketenagakerjaan (BPJSTK) meraih predikat Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) Laporan Keuangan tahun 2018.

Audit terhadap laporan keuangan tahun 2018 dilakukan oleh Kantor Akuntan Publik (KAP) Mirawati Sensi Idris (member firm of Moore Stephens International Limited). Baca selengkapnya di sini

2. JELAJAH LEBARAN JAWA-BALI 2019 : Mudahkan Transaksi, BRI Sediakan 22.000 Kartu BRIZZI di Posko Mudik

Penggunaan uang elektronik makin digemari oleh masyarakat karena menawarkan banyak kemudahan dan sangat praktis digunakan. Apalagi ketika mudik, karena Anda tidak perlu repot membawa banyak uang tunai.

Jangan khawatir, menjelang Lebaran tahun ini, sejumlah bank menyediakan layanan di beberapa titik sepanjang jalur mudik sehingga transaksi pun menjadi makin mudah. Baca selengkapnya di sini

3. JELAJAH LEBARAN JAWA-BALI 2019 : Transaksi BRI Subang Diproyeksi Naik 50 Persen Selama Libur Lebaran

PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk. Kantor Cabang Subang memproyeksi transaksi perbankan akan melonjak selama libur Lebaran 2019.

Pemimpin Cabang BRI Kanca Subang Baskoro Agusta memperkirakan transaksi akan meningkat lebih dari 50 persen dibandingkan dengan tahun lalu dikarenakan naiknya kegiatan ekonomi di daerah sekitar Tol Cipali. Baca selengkapnya di sini

4. CEO BRI Raih Penghargaan dari The Asian Banker

Direktur Utama PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk. Suprajarto meraih penghargaan dari majalah ekonomi terkemuka di Asia, The Asian Banker.

Dia menjadi satu-satunya wakil dari Indonesia yang bersanding dengan delapan CEO top industri perbankan Asia Pasifik lainnya, baca selengkapnya di sini

5. Bunga Deposito Bertenor Pendek Mulai Turun

Suku bunga simpanan perbankan bergerak bervariasi. Sampai dengan April 2019, suku bunga deposito berjangka pendek tercatat menurun, sedangkan bunga deposito bertenor lebih panjang masih mencatatkan kenaikan.

Berdasarkan data Analisis Uang Beredar yang diterbitkan oleh Bank Indonesia pada Jumat (31/5/2019), rata-rata tertimbang bunga deposito perbankan bertenor 1 bulan mengalami penurunan dari 6,48% pada Maret 2019 menjadi 6,80% pada April 2019. Baca selengkapnya di sini

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Surya Rianto
Terkini