Aceh dan Sulawesi Utara Diguncang Gempa

Bisnis.com,06 Jun 2019, 20:24 WIB
Penulis: Novita Sari Simamora
Grafik hasil pencatatan seismometer/seismograf, alat pencatat besaran gempa bumi./Reuters

Bisnis.com, JAKARTA - Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG) mencatatkan sedikitnya ada dua gempa yang terjadi pada Lebaran hari kedua tahun ini.

Gempa tersebut berada di Aceh dan Sulawesi Utara. Lebih rinci, gempa dengan kekuatan 3,9 magnitudo pada pukul 19:02 WIB, Kamis (6/6/2019) di Timur Laut, Kabupaten Gayolues, Aceh.

Tepatnya, lokasi gempa berada 4.11 lintang utara, 97,53 bujur timur (di darat, 24 km timur laut Kabupaten Gayolues-Aceh) di kedalaman 155 km.

Gempa tak hanya terjadi di Aceh, tetapi juga terjadi di barat laut Tahuna, Kepulauan Sangihe, Sulawesi Utara pada Kamis (6/6/2019) pada sore. Gempa tersebut berkekuatan 5,5 magnitudo.

Gempa di Tahuna terjadi pada pukul 3.41 WIB, dengan kedalaman gempa Tahuna 423 km. Sementara itu, belum ada laporan langsung tentang kerusakan dan korban gempa.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Akhirul Anwar
Terkini