Sarri Dapat Izin Tinggalkan Chelsea

Bisnis.com,08 Jun 2019, 18:36 WIB
Penulis: Oktaviano DB Hana
Maurizio Sarri (kiri) dan Massimiliano Allegri/News.superscommesse.it

Bisnis.com, JAKARTA – Pintu keluar Chelsea semakin terbuka untuk pelatih Maurizio Sarri yang santer dikaitkan dengan Juventus.

Sky Sports, Sabtu (8/6/2019), melaporkan bahwa pelatih berkebangsaan Italia itu telah diizinkan meninggalkan Chelsea pada minggu depan untuk menjadi manajer anyar Juventus.

“Sarri mengatakan kepada Chelsea bahwa dia ingin kembali ke Italia setelah satu musim di Inggris dan klub mengatakan mereka tidak akan menghalangi jalannya,” demikian tulis Sky Sports.

Pelatih berusia 60 tahun ini sebenarnya memiliki 1 tahun tersisa dalam kontraknya, dengan opsi satu tahun perpanjangan kontrak. Kendati begitu, Sarri dikabarkan tidak pernah merasa nyaman tinggal dan bekerja di Inggris.

Mantan pelatih Napoli ini bahkan merasa frustrasi sebab tidak memiliki hubungan dekat dengan petinggi di Chelsea.

“Chelsea tidak punya rencana untuk memecat Sarri musim panas ini tetapi mereka tidak ingin mempertahankan seseorang yang tidak bahagia.”

Pada musim lalu atau musim perdananya, Sarri sebenarnya sudah memberikan trofi kepada Chelsea. Klub asal London ini berhasil mengatasi Arsenal, 4-1, di final Liga Eropa untuk meraih trofi pertama dalam karir manajerialnya.

Setelah itu, Sarri mengatakan bahwa dirinya pantas bertahan di klub tersebut. Namun, Sarri merasa sekarang bisa pergi dengan kepala tegak, setelah mampu membawa klubu itu lolos ke Liga Champions pada musim depan.

Adapun, Sarri terus dikabarkan menjadi pelatih baru Juventus, menggantikan Massimiliano Allegri yang meninggalkan juara Serie A itu pada pertengahan tahun ini setelah lima tahun bertugas.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Hendra Wibawa
Terkini