Gubernur Gorontalo Gagas Program Kartu Sembako Murah

Bisnis.com,11 Jun 2019, 20:59 WIB
Penulis: Ilman A. Sudarwan
Gubernur Provinsi Gorontalo Rusli Habibie/Antara-Adiwinata Solihin

Bisnis.com, MANADO – Gubernur Gorontalo Rusli Habibie menggagas Kartu Sembako Murah untuk memenuhi kebutuhan pangan rakyat miskin.

“Saya ingin bikin porgram baru namanya Kartu Sembako Murah NKRI. Jika selama ini kami bikin pasar murah dengan membagikan kupon, tahun depan kami siapkan kartunya supaya rakyat miskin bisa terdata dan terbantu,” ujarnya dalam rapat terbatas di Gorontalo pada Selasa (11/6/2019).

Dia menjelaskan program Bakti Sosial NKRI Peduli yang diintegrasikan dengan pasar murah yang selama ini akan terus dijalankan hingga 2022. Selama 2019, tercatat kegiatan itu sudah 109 kali digelar di berbagai kecamatan di Gorontalo.

“Jadi, Kartu Sembako Murah NKRI akan terintegrasi dengan Baksos NKRI. Warga yang punya kartu bisa belanja pangan murah yang sudah kita subsidi. Tolong direncanakan dengan matang program ini untuk dianggarkan 2020,” tuturnya.

Dia menuturkan Program Kartu Sembako Murah merupakan duplikasi dari program yang dirancang Presiden Joko Widodo untuk tahun depan. Rusli mengharapkan program itu bisa dirilis pada APBD Perubahan 2019 dengan jumlah penerima yang masih terbatas.

Sebelumnya, berbagai program sosial telah dan terus dijalankan oleh Pemprov Sulut. Di antaranya, program Bantuan Pangan Non Tunai Daerah (BPNT-D), Baksos NKRI Peduli, dan program ikan gratis bagi anak-anak panti asuhan.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: M. Syahran W. Lubis
Terkini