Pemprov DKI Gandeng Sutradara Hollywood Garap Video Pariwisata Jakarta

Bisnis.com,21 Jun 2019, 19:36 WIB
Penulis: Muhamad Wildan
Livi Zheng (kanan) bersama Kepala Dinas Pariwisata dan Kebudayaan (Disparbud) Edy Junaedi dalam konferensi pers video pariwisata Vibrant Jakarta.

Bisnis.com, JAKARTA - Pemprov DKI Jakarta melalui Dinas Komunikasi, Informasi, dan Statistik (Diskominfotik) dan Dinas Pariwisata dan Kebudayaan (Disparbud) luncurkan video pariwisata bertagar 'Vibrant Jakarta'.

Video 'Vibrant Jakarta' adalah video pariwisata internasional yang menampilkan berbagai sisi Jakarta mulai dari gedung, infrastruktur, hingga keragaman budaya.

Judul tersebut dipilih untuk menggambarkan Jakarta yang kaya budaya, modern, dan metropolitan serta menghargai berbagai budaya Indonesia.

Sutradara Holywood asal Indonesia Livi Zheng digandeng untuk membuat video pariwisata tersebut.

"Kita berpikir Jakarta itu macet, banyak gedung tinggi, padat banget. Tapi ternyata, Jakarta menyimpan banyak keseruan. Mulai dari makanan kaki lima, budaya, dan museum," ujar Livi, Jumat (21/6/2019).

Kepala Kepala Dinas Pariwisata dan Kebudayaan DKI Jakarta Edy Junaedi mengungkapkan tagar 'Vibrant Jakarta' dipilih untuk menunjukkan semangat Ibu Kota.

Untuk diketahui, video promosi pariwisata tersebut dikerjakan selama tiga minggu dan di beberapa lokasi seperti JPO Sudirman, Terowongan Kendal, Halte TransJakarta, Bundaran HI, Jakarta International Velodrome,  Ancol, MRT,  Masjid Istiqlal, Gereja Katedral, GPIB Immanuel, hingga Kampung Berseri Sunter, dan Kota Tua.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Rustam Agus
Terkini