Obligasi JPP Properti (PPRO) dan Intiland (DILD) Jatuh Tempo Pekan Ini

Bisnis.com,28 Jun 2019, 17:49 WIB
Penulis: Novita Sari Simamora
Pekerja menyelesaikan proyek pembangunan PP Properti di Jakarta, Sabtu (3/6)./JIBI-Abdullah Azzam

Bisnis.com, JAKARTA -- Dua perusahaan properti yakni PT PP Properti Tbk. dan PT Intiland Development Tbk. (DILD) memiliki obligasi jatuh tempo pada akhir semester I/2019.

Dalam keterbukaan informasi, Jumat (28/6/2019), PP Properti memiliki obligasi I PP Properti Tahun 2016 seri A (PPRO01A) yang jatuh tempo dengan nilai Rp200 miliar.

Intiland Development memiliki obligasi II tahun 2016 seri A dengan kode DILD02A dengan nilai emisi Rp428 miliar akan jatuh tempo pada 29 Juni 2019.

Untuk melunasi utang obligasi yang bakal jatuh tempo, Intiland mencari kredit secara sindikasi senilai Rp2,8 triliun. Pinjaman tersebut berasal dari PT Bank Negara Indonesia Tbk. (BBNI) dan PT Bank Central Asia Tbk. (BBCA) masing-masing memberikan pinjaman senilai Rp1,63 triliun dan Rp1,17 triliun.

Sebelumnya, Direktur Pengelolaan Modal dan Investasi Intiland Development Archied Noto Pradono mengungkapkan, sebagian kredit sindikasi bakal digunakan untuk refinancing obligasi yang jatuh tempo pada 29 Juni 2019.

Direktur Keuangan PPRO Indaryanto mengungkapkan, perseroan juga telah menerbitkan obligasi berkelanjitan I tahap II 2019 senilai Rp800 miliar. Dengan demikian, sisa emisi obligasi berkelanjitan senilai Rp600 miliar.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Riendy Astria
Terkini