Manchester City Datangkan Rodri dari Atletico Madrid

Bisnis.com,04 Jul 2019, 01:59 WIB
Penulis: M. Syahran W. Lubis
Rodrigo Hernandez Cascante/Reuters

Bisnis.com, JAKARTA – Runner up La Liga Spanyol Atletico Madrid pada Rabu (3/7/2019) tengah malam WIB mengonfirmasi bahwa juara Liga Primer Inggris Manchester City membayar klausul pembelian 70 juta euro untuk pemain tengah internasional Spanyol mereka, Rodri.

Pemain berusia 23 tahun ini adalah salah satu target transfer utama manajer City Pep Guardiola sebagai pengganti pemain gelandang bertahan Brasil berusia 34 tahun Fernandinho.

"Manchester City telah membayar klausul pembelian atas nama pemain tersebut," kata Atletico dalam sebuah pernyataan. "Oleh karena itu, pemain tersebut mengakhiri kontraknya dengan klub kami, yang semula berlangsung hingga 30 Juni 2023."

Peman bernama lengkap Rodrigo Hernández Cascante adalah anggota tim muda Atletico sebelum dia bergabung dengan Villarreal pada 2015.

Dia pindah kembali ke Atletico 12 bulan yang lalu dan membuat 47 penampilan di semua kompetisi musim lalu, termasuk 34 di La Liga saat Atletico finis seb agai runner-up di bawah Barcelona.

Rodri akan menjadi rekor boyongan City, melampaui 60 juta pound sterling yang mereka bayarkan kepada Leicester City untuk membawa pemain Timnas Aljazair Riyad Mahrez ke Stadion Etihad pada Juli tahun lalu.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: M. Syahran W. Lubis
Terkini