Tren Kendaraan Listrik : Wapres JK Ingatkan PLN dan Pertamina Sesuaikan Model Bisnis

Bisnis.com,11 Jul 2019, 16:54 WIB
Penulis: Anggara Pernando
Wakil Presiden Jusuf Kalla./ANTARA-M.Irfan Ilmie

Bisnis.com, JAKARTA — PT Perusahaan Listrik Negara (Persero) diharapkan menyiapkan kedatangan era mobil listrik yang akan mengubah kebiasaan konsumsi masyarakat.

Wakil Presiden Jusuf Kalla menuturkan saat ini tren dunia adalah menghemat energi sebanyak mungkin dan kehidupan lebih bersih.

"PLN harus siap. Coba bayangkan 5—10 tahun lagi ada satu juta mobil listrik [di Indonesia]," kata Jusuf Kalla di Arya Duta Jakarta, Kamis (11/7/2019).

Menurutnya, perusahaan harus menyiapkan kapasitas estimasi konsumsi untuk melakukan pengisian daya bagi lonjakan kendaraa listrik.

Selain itu konsumsi listrik yang berubah juga harus diantasipasi. Kehadiran mobil listrik akan menggeser konsumsi pemilik kendaraan karena mengisi daya pada malam hari.

"PLN harus siap [ketika akan] dipakai [listriknya]. Pertamina [juga harus] bersiap mengurangi impor BBM," katanya.

Kementerian Perindustrian dalam peta jalan yang disiapkan menyebutkan produksi mobil nasional akan mencapai dua juta unit per tahun pada 2025 mendatang. Dari jumlah ini, sebanyak 20% diantaranya atau 400.000 merupakan kendaraan listrik.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Stefanus Arief Setiaji
Terkini