Cak Imin Ketum PKB Lagi, Aklamasi Sebelum Muktamar

Bisnis.com,15 Jul 2019, 17:53 WIB
Penulis: Jaffry Prabu Prakoso
Ketua Umum PKB Muhaimin Iskandar (tengah) bersiap melakukan pertemuan dengan pimpinan partai dan sekjen partai pengusung Capres Joko Widodo di Jakarta, Kamis (9/8)./ANTARA-Galih Pradipta

Bisnis.com, JAKARTA — Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) bakal menggelar muktamar mengganti ketua umum baru. Agendanya dilakukan pada 20 Agustus nanti dengan menobatkan Muhaimin Iskandar alias Cak Imin menjadi ketua umum lagi.

Wakil Sekretaris Jenderal Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Daniel Johan mengatakan bahwa hanya ada satu kandidat yang mecuat, yaitu ketua umum saat ini Muhaimin Iskandar.

“Cuma satu kandidat, semua DPW  [Dewan Pimpinan Wilayah]  memohon kesediaan Cak Imin [Muhaimin] untuk kembali memimpin PKB. Semua DPW solid sudah menyampaikan surat dukungannya,” katanya melalui pesan instan, Senin (15/7/2019).

Daniel menjelaskan bahwa 34 DPW solid memohon agar Cak Imim bersedia kembali menjadi ketua umum lagi. Mereka menyampaikan surat dukungan tersebut melalui rapat koordinasi nasional.

“Cak imin dianggap yang terbaik saat ini dan selama kepemimpinannya konsisten membawa kemajuan dan kebesaran bagi PKB,” jelasnya. 

Kesuksesan itu terlihat saat PKB berhasil memenangkan calon presiden yang didukunh, memperoleh kenaikan kursi, dan elektabilitas partai. Keinginan Muhaimin untuk periode kedua ini tidak dianggap sebagai minim regenerasi. 

“Kader-kader PKB kan terbukti paling lancar regenerasinya. Semuanya anak muda dibanding partai lain,” klaim Daniel.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Sutarno
Terkini