Hasil Final Beregu Asia Junior Championships 2019: Indonesia Runner Up

Bisnis.com,23 Jul 2019, 14:05 WIB
Penulis: Andhika Anggoro Wening
Ganda putri, Nita Violina Marwah-Putri Syaikah /Badminton Indonesia

Bisnis.com, JAKARTA - Tim Indonesia gagal menjadi juara setelah di final beregu Asia Junior Championships 2019 dikandaskan Thailand dengan skor tipis 2-3.

Thailand mengunci kemenangan lewat nomor ganda campuran Phittayaporn Chaiwan/Kunlavut Vitidsarn yang mengalahkan Leo Rolly Carnando/Indah Cahya Sari Jamil dengan dua set langsung 21-12 dan 21-16 dalam waktu 41 menit.

Indonesia sebenarnya  sempat unggul 2-0 lewat ganda putra, Leo Rolly/Daniel Marthin dan tunggal putri, Putri Kusuma Wardani. Namun Thailand tidak menyerah dan membalikkan keadaan.

Thailand meraih angka lewat tunggal putra,  Kunlavut Vitidsarn dan ganda putri, Benyapa Aimsaard/Peeraya Khantaruangsakul.

Benyapa/Peeraya mengalahkan pasangan Nita Violina Marwah/Putri Syaikah dengan skor akhir 16-21, 21-16, 8-21.

“Kami mainnya kurang lepas, kurang bisa menikmati permainan. Pengennya ambil poin, tapi di lapangan malah tegang,” kata Nita usai laganya di Suzhou Olympic Sports Center, China, Selasa (23/7).

Nita/Putri tak bisa merebut game pertamanya. Namun tak ingin langsung menyerah, Nita/Putri sempat membuka peluang di game kedua mereka dengan 21-16.

Sayang pada akhirnya di game ketiga, Nita/Putri terkunci permainan lawan dan tak bisa berkemang di lapangan. Mereka kalah jauh dengan skor 8-21.

“Di game kedua kami sudah main cukup tenang, tapi game ketiga malah blank lagi kaya game pertama. Kami minta maaf belum bisa menyumbangkan poin kali ini. Tapi semoga Leo/Indah bisa menang,” ujar Putri.

Hasil pertandingan sementara Indonesia vs Thailand (2-3):
Ganda Putra: Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin vs Thanawin Madee/Patchapol Makkasasithorn: 21-11, 21-14
Tunggal Putri: Putri Kusuma Wardani vs Phittayaporn Chaiwan: 18-21, 21-12, 21-11
Tunggal Putra: Bobby Setiabudi vs Kunlavut Vitidsarn: 16-21, 21-15, 18-21
Ganda Putri: Nita Violina Marwah/Putri Syaikah vs Benyapa Aimsaard/Peeraya Khantaruangsakul: 16-21, 21-16, 8-21
Ganda Campuran: Leo Rolly Carnando/Indah Cahya Sari Jamil vs Phittayaporn Chaiwan/Kunlavut Vitidsarn 12-21 dan 16-21.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Andhika Anggoro Wening
Terkini