Program Langit Biru, Seluruh Bengkel Astra Isuzu Siap Gelar Uji Emisi

Bisnis.com,24 Jul 2019, 23:00 WIB
Penulis: Fatkhul Maskur
Teknisi Astra Isuzu Motors Indonesia. /Astra

Bisnis.com, TANGERANG - PT Astra Isuzu Motor Indonesia siap melakukan uji emisi di hampir semua provinsi di Indonesia di mana dealernya berada, untuk mendukung Program Langit Biru.

Heri Wasesa, After Sales Service Divison Head Astra Isuzu, menjelaskan dukungan terhadap Program Langit Biru diwujudkan melalui dua paket yang dimiliki, yakni Paket Uji Emisi dan Isuzu Health Report.

"Melalui dua paket layanan purnajual di seluruh bengkel resmi Astra Isuzu menjadi sangat siap untuk turut berpartisipasi dalam Program Langit Biru yang dicanangkan oleh pemerintah," ujarnya pada acara bertajuk Astra Isuzu Mendukung Program Langit Biru di arena GIIAS 2019, Rabu (24/7/2019).

Paket uji emisi adalah paket yang ditawarkan oleh Astra Isuzu kepada customer untuk memeriksa emisi gas buang kendaraan agar trial melebihi ambang batas gas buang.

Adapun Isuzu Health Report (IHR) adalah program yang dapat mendiagnosa kondisi mesin diesel dengan teknologi common rail dan menghasilkan laporan yang cukup detil sehingga mampu mencegah kerusakan mesin yang dapat menyebabkan tingginya tingkat emisi gas buang kendaraan.

Program Langit Biru bertujuan untuk mengendalikan, mencegah pencemaran udara dan mewujudkan perilaku sadar lingkungan, khususnya dari sumber bergerak kendaraan bermotor dengan melakukan rangkaian uji emisi. Uji emisi bermanfaat untuk memastikan asap knalpot mobil menjadi lebih ramah lingkungan, menjadiikan irit BBM, memperpanjang usia mesin.

Pada acara tersebut, Astra Isuzu memberikan apresiasi kepada Dinas Lingkungan Hidup Provinsi DKI Jakarta yang telah bekerja sama dan mengajak Astra Isuzu sebagai partner aktif dalam penyelenggaraan uji emisi yang digelar sejak 2016.

Astra Isuzu dan Dinas Lingkungan Hidup Provinsi DKI Jakarta tercatat pernah menggelar uji emisi bersama.

Pertama, Agenda Uji Emisi Bagi Kendaraan Pegawai Dinas Lingkungan Hidup DKI Jakarta Pada 2017.

Kedua, Uji Emisi Kendaraan Dinas Operational Tempat Pembuangan Sampah Terpadu Bantargebang 2017.

Ketiga, Uji Emisi Kendaraan Dinas Operational Tempat Pembuangan Sampah Terpadu Bantargebang 2018.

Keempat, Uji Emisi Kendaraan Dinas Operational Tempat Pembuangan Sampah Terpadu Bantargebang 2019.

Kelima, Sosialisasi Penggunaan Aplikasi E-Uji Emisi pada bulan Februari 2019.

Kepala Bagian Prasarana dan Sarana Dinas Lingkungan Hidup Provinsi Jakarta Eko Gumelar Susanto menyebutkan, “Langkah nyata kami dalam bekerja sama dengan Astra Isuzu diharapkan dapat semakin menjaga lingkungan khususnya untuk di daerah Provinsi DKI Jakarta.”

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Fatkhul Maskur
Terkini