Pekan Penuh dengan Pengambilan Keputusan Penting

Bisnis.com,29 Jul 2019, 12:05 WIB
Penulis: Nirmala Aninda
Gubernur The Fed Jerome Powell/Bloomberg

Pekan ini akan menjadi waktu tersibuk bagi ekonomi dunia sepanjang tahun ini, tidak ada waktu libur musim panas bagi para investor atau pembuat kebijakan di tengah penantian langkah moneter bank sentral Amerika Serikat.

Puncaknya adalah hasil pertemuan FOMC pada Rabu (31/7/2019), yang akan disampaikan oleh The Fed, di mana pasar dan ekonom akan bersama-sama menerka apakah Gubernur The Fed Jerome Powell dan kolega akan memangkas suku bunga acuan untuk pertama kalinya dalam 1 dekade terakhir.

Beberapa pengamat The Fed memperkirakan pejabat bank sentral akan memangkas benchmark hingga setengah poin persentase, tetapi sinyal yang ditangkap pasar mengisyaratkan akan ada pemotongan yang lebih besar dari perkiraan awal seperempat poin persentase.

Ekonom kawasan AS untuk Bloomberg Economics, Carl Riccadonna, mengatakan bahwa pemotongan suku bunga sebesar seperempat poin tidak akan mengejutkan pasar, karena perkiraan tersebut telah diantisipasi sebelumnya.

"Pertanyaan yang lebih luas adalah bagaimana The Fed menyampaikan pendapatnya terkait pelonggaran yang lebih besar. Pembuat kebijakan ingin menghindari tekanan dari pasar mengenai penurunan suku bunga lebih dari 50-75 basis poin," ujarnya seperti dikutip melalui Bloomberg, Minggu (28/7/2019). (Bersambung halaman berikutnya)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
  5. 5
Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Achmad Aris
Terkini