Kota Jayapura dan Merauke Kompak Alami Deflasi pada Juli 2019

Bisnis.com,01 Agt 2019, 16:46 WIB
Penulis: Geofanni Nerissa Arviana
Ilustrasi kegiatan di pasar tradisional/Antara

Bisnis.com, JAKARTA – Dua kota di Provinsi Papua, Kota Jayapura dan Merauke, sama-sama mengalami deflasi pada Juli 2019, berdasarkan data Indeks Harga Konsumen (IHK) yang dirilis Badan Pusat Statistik (BPS) Provinsi Papua, Kamis (1/8/2019).

Deflasi yang dialami Kota Jayapura sebesar 0,41 persen (m-to-m), sedangkan Merauke mengalami deflasi sebesar 0,49 persen dengan IHK masing-masing sebesar 141,78 dan 139,05.

Inflasi tahun kalender di Kota Jayapura pada Juli 2019 sebesar 0,85 persen dan inflasi year on year (Juli 2019 terhadap Juli 2018) sebesar 3,55 persen. Adapun inflasi tahun kalender Merauke pada Juli 2019 sebesar -1,40 dan inflasi year on year (Juli 2019 terhadap Juli 2018) sebesar -0,24 persen.

Dengan IHK tersebut, Kota Jayapura berada pada urutan ke-74 dan Merauke berada pada urutan ke-76 tingkat nasional dari 82 kota di Indonesia.

Pada tingkat Sulampua (Sulawesi, Maluku, dan Papua), Kota Jayapura menempati urutan ke-12 dan Merauke menempati urutan ke-14.

Data BPS menunjukkan, yang memberikan andil deflasi tertinggi di Jayapura adalah tomat buah, dengan kontribusi deflasi sebesar 0,5085 persen. Sementara itu, andil deflasi tertinggi di Merauke ada pada bawang putih dengan deflasi sebesar 0,296 persen.

Adapun inflasi tahun kalender di Kota Jayapura pada Juli 2019 sebesar 0,85 persen dan inflasi year-on-year (yoy) sebesar 3,55 persen. Sementara itu, inflasi tahun kalender Merauke pada Juli 2019 sebesar -1,40 dan inflasi year-on-year sebesar -0,24 persen.

Inflasi di Kota Jayapura paling dipengaruhi oleh seragam sekolah anak yang memberikan andil 0,025 persen. Sementara itu, inflasi di Merauke paling dipengaruhi oleh angkatan udara dengan andil 0,199 persen.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: M. Taufikul Basari
Terkini