Jemaah Sakit di Arafah Menjelang Wukuf Turun Drastis

Bisnis.com,10 Agt 2019, 15:40 WIB
Penulis: Newswire
Para petugas haji mulai diberangkatkan Kamis malam (7/8) untuk menyambut dan melayani jamaah haji yang tiba mulai Jumat pagi (8/8/2019) di Arafah/Antara-Hanni Sofia

Bisnis.com, JAKARTA - Anggota jemaah Indonesia yang jatuh sakit di Arafah pada musim haji 1440 hijriah berkurang drastis dibandingkan periode yang sama tahun lalu menjelang pelaksanaan wukuf atau puncak haji.

Kepala Pusat Pelayanan Kesehatan Haji Indonesia dr Eka Yusuf Singka di Arafah, Sabtu (10/8/2019), mengatakan posko kesehatan KKHI di Arafah sejak beroperasinya pada Jumat malam (9/8) merawat 59 pasien anggota jemaah haji.

“Sudah 59 pasien sampai saat ini, kalau tahun lalu sejak malamnya sudah 70 pasien,” katanya.

Ia mengatakan dari pasien-pasien yang sakit tersebut diberikan perawatan jika membaik akan dikembalikan ke tendanya untuk melanjutkan ibadah.

Namun jika perlu penanganan lebih lanjut akan dirujuk ke Rumah Sakit Arab Saudi (RSAS) terdekat.

Menurut Eka Yusuf Singka, turunnya angka anggota jemaah yang dirawat karena sakit didorong beberapa sebab di antaranya screening awal yang baik dan semakin tingginya kesadaran jemaah untuk menjaga kesehatan diri mereka.

“Jemaah sudah mulai aware, kesadaran untuk menjaga kesehatannya mulai tinggi karena mereka tahu kalau tidak sehat ya tidak bisa,” katanya.

Sedangkan mereka yang mengikuti safari wukuf dengan menggunakan 10 bus yang disediakan Klinik Kesehatan Haji Indonesia (KKHI) sebanyak 65 orang.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Akhirul Anwar
Terkini