Presiden Jokowi Bakal Umumkan Ibu Kota Baru di Sidang Tahunan MPR?

Bisnis.com,16 Agt 2019, 09:55 WIB
Penulis: Amanda Kusumawardhani
Presiden Jokowi (kedua kiri), didampingi Menteri PUPR Basuki Hadimuljono (kanan), dan Sekretaris Kabinet Pramono Anung (ketiga kanan), mendengarkan penjelasan Menteri PPN/ Kepala Bappenas Bambang Brodjonegoro (kedua kanan) saat mengunjungi Bukit Soeharto, di Kabupaten Kutai Kartanegara, Kalimantan Timur, Selasa (7/5/2019)./Setkab-Anggun

Bisnis.com, JAKARTA -- Presiden Joko Widodo dikabarkan bakal mengumumkan lokasi definitif ibu kota baru Indonesia dalam Sidang Tahunan MPR 2019.

"Ya tentu ya kalau apa yang disampaikan Pak Presiden kita tunggu saja," kata Menteri Perindustrian Airlangga Hartarto di Gedung MPR, Jumat (16/8/2019).

Terkait kajian ibu kota negara, dia mengungkapkan Presiden Jokowi sudah beberapa kali menyampaikan pesan bahwa hal itu akan diputuskan di awal periode kedua pemerintahannya.

Sebelumnya, Presiden Jokowi sudah memutuskan bahwa kandidat ibu kota baru akan berada di Pulau Kalimantan. Namun, lokasi definitifnya memang masih dalam kajian.

"Provinsinya di mana ini yang harus didetailkan lagi. Banyak pilihan setelah ditindaklanjuti oleh Badan Perencanaan Pembangunan Nasional (Bappenas), PU [Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat], baik di Kalimantan Tengah, Kalimantan Timur, Kalimantan Selatan. Nanti setelah dipaparkan secara detail, akan segera kita putuskan," terang Kepala Negara dalam rapat terbatas Pemindahan Ibu Kota di Kantor Presiden, Selasa (6/8).

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Annisa Margrit
Terkini