MNC Sekuritas: IHSG Potensi Koreksi, BoW AKRA, ANTM, PGAS

Bisnis.com,02 Sep 2019, 08:36 WIB
Penulis: Dwi Nicken Tari
Siluet karyawan di dekat layar monitor pergerakan Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) di Bursa Efek Indonesia, Jakarta, Kamis (13/6/2019)./Bisnis-Nurul Hidayat

Bisnis.com, JAKARTA--MNC Sekuritas memperkirakan potensi penguatan IHSG sudah terbatas dan cenderung bakal terkoreksi.

Adapun pada akhir perdagangan Jumat (30/8/2019), IHSG ditutup menguat 0,6% ke level 6,328.

"Kami memperkirakan potensi penguatan IHSG sudah cenderung terbatas, sehingga dalam waktu dekat IHSG akan terkoreksi terlebih dahulu ke arah 6.220-6.260 untuk membentuk wave ii," tulis Tim Riset MNC Sekuritas dalam riset harian, Senin (2/9/2019).

Selanjutnya, IHSG berpotensi melanjutkan penguatannya kembali ke area 6.400 dengan syarat pergerakannya tidak terkoreksi menembus 6.148.

Berikut sejumlah saham yang dapat dicermati selama perdagangan hari ini:

PT AKR Corporindo Tbk.
*AKRA - Buy on Weakness* (4.270)
Selama AKRA tidak turun kembali menembus 3.670, maka AKRA sedang berada pada awal wave (C). Posisi AKRA saat ini diperkirakan membentuk wave 2 dari wave (C). Selanjutnya, AKRA berpotensi menguat kembali untuk membentuk wave 3.
Buy on Weakness: 4.070-4.240
Target Price: 4.440, 4.870
Stoploss: below 3.670

PT Aneka Tambang Tbk.
*ANTM - Buy on Weakness* (1.070)
Posisi ANTM saat ini diperkirakan sedang berada pada awal wave 5 dari wave (C), hal ini berarti ANTM masih berpotensi untuk melanjutkan penguatannya kembali. Adapun target penguatan ANTM terdekat berada pada level 1.130.
Buy on Weakness: 1.040-1.070
Target Price: 1.130, 1.200, 1.310
Stoploss: below 1,010

PT Perusahaan Gas Negara Tbk.
*PGAS - Buy on Weakness* (1.920)
Penguatan yang terjadi pada PGAS diperkirakan merupakan bagian dari wave (ii), dimana PGAS berpotensi untuk terkoreksi kembali. Setelah selesai mengkonfirmasi wave (ii), selanjutnya PGAS berpotensi menguat kembali untuk membentuk wave (iii).
Buy on Weakness: 1.820-1.900
Target Price: 2,000, 2,170, 2,250
Stoploss: below 1,770

PT Japfa Comfeed Indonesia Tbk.
*JPFA - Sell on Strength* (1.575)
Penutupan pekan lalu, JPFA ditutup melemah 2,48% dan diperkirakan JPFA masih berpotensi terkoreksi kembali untuk membentuk wave [c] dari wave B. Koreksi minimal JPFA diperkirakan berada pada 1.520 dan idealnya 1.380.
Sell on Strength: 1.575-1.650

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Ana Noviani
Terkini