Uni Emirat Arab Siapkan Dana US$500 Juta untuk Investasi di Kalteng

Bisnis.com,03 Sep 2019, 11:59 WIB
Penulis: Rayful Mudassir
Gubernur Kalimantan Tengah Sugianto Sabran saat berada di Kemenko Kemaritiman, Jakarta, Selasa (3/9/2019)./Bisnis-Rayful Mudassir

Bisnis.com, JAKARTA - Uni Emirat Arab akan menyuntikkan dana segar senilai US$500 juta atau Rp7 triliun (kurs Rp14.000) di Kalimantan Tengah. Investasi tersebut dilakukan di sektor pangan.

Gubernur Kalimantan Tengah Sugianto Sabran mengatakan Uni Emirat Arab akan berinvestasi di bidang hortikultura. Pernyataan itu dikeluarkan Sugianto usai bertemu Menko Kemaritiman Luhut Binsar Pandjaitan, Selasa (3/9/2019).

"Kita cuma menyiapkan lahan. Investasinya berapa besar kita belum tahu. Tapi kalau disampaikan oleh Menko Maritim sudah ada uang sekitar US$500 juta," kata Sugianto di Kemenko Kemaritiman, Selasa (3/9/2019).

Untuk investasi tersebut, Sugianto menyebut pemerintah telah menyiapkan lahan seluas 100.000 hektare. Namun, jenis pangan yang akan ditanam di lahan tersebut belum ditentukan oleh Abu Dhabi.

Dia menyebut beberapa jenis pangan dapat ditanam di wilayah itu seperti jagung, pertanian pangan, padi, durian, manggis hingga kopi maupun ternak sapi.

Dari investasi ini, Gubernur Kalimantan Tengah menyebut pemerintah akan mendapat keuntungan seperti pajak hingga royalti. Namun belum ditentukan kapan waktu eksekusi dilakukan.

"Kalau kita minta segeralah, lebih cepat lebih bagus," ujar Sugianto.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Saeno
Terkini