3 Hari di Bioskop, Film Terbaru Jennifer Lopez "The Hustlers" Diprediksi Sudah Balik Modal

Bisnis.com,15 Sep 2019, 19:12 WIB
Penulis: Ria Theresia Situmorang
Jennifer Lopez dan Constance Wu dalam film The Hustlers/Dok. STX Entertainment

Bisnis.com, JAKARTA – Film teranyar penyanyi Jennifer Lopez dibuka dengan debut pendapatan cukup tinggi, mencapai US$13,1 juta atau Rp182,9 miliar. Capaian itu hasil dari penampilan di 3.250 bioskop di Amerika pada hari pertama rilisnya, Jumat (13/9/2019).

Dikutip dari Variety, film yang "hanya" berbudget US$20 juta atau sekitar Rp279,3 miliar ini diperkirakan akan balik modal dengan pendapatan lebih dari USD$32 juta atau Rp446,8 miliar pada Minggu (15/9/2019), dan dinobatkan sebagai salah satu film live-action Jennifer Lopez terbaik sepanjang karirnya.

Meski angka tersebut dinilai tinggi untuk minggu pertama penayangannya di bioskop, film bergenre drama dan thriller ini masih tertinggal dari film terbaru Warners Bros, It: Chapter Two yang berhasil membawa pulang US$40 juta di minggu pertama debutnya.

The Hustlers, diangkat dari kisah nyata yang terjadi pada 2015 ini, mendapatkan sambutan hangat dalam penayangannya di Toronto International Film Festival pada 7 September lalu.

Film ini pun menjadi salah satu film tersukses yang diproduksi sebuah rumah produksi film Indie STX Entertainmen. Sebelumnya STX pernah sukses dengan film Bad Moms yang menyumbang penghasilan US$ 23,8 juta atau Rp332,3 miliar dari perilisan pertamanya di bioskop. 

Disutradarai Lorene Scafaria, film yang juga dibintangi Constance Wu dari sekuel Crazy Rich Asians, Julia Stiles, Keke Palmer hingga Cardi B ini bercerita tentang penari striptis di salah satu klub di New York yang ingin menambah pundi-pundi uangnya dari beberapa CEO dan trader saham yang berkunjung ke klub tempat mereka bekerja.

Sejauh  ini belum ada kabar terbaru kapan tanggal pasti penayangan film The Hustlers di bioskop Indonesia.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Saeno
Terkini