Lima Surga Bawah Laut Tersembunyi di Timur Indonesia

Bisnis.com,18 Sep 2019, 06:41 WIB
Penulis: Dewi Andriani
Pulau Samalona/www.daenggasing.com

Tidak begitu jauh dari Kota Makassar, Pulau Samalona menghadirkan pemandangan yang cantik dengan hamparan laut biru dan pasir putihnya.

Pulau ini memang berukuran kecil, namun banyak sekali pengunjung memanfaatkan waktu untuk snorkeling dan diving karena pulau ini menyimpan banyak keindahan ragam alam bawah laut di dalamnya.

Lokasi yang mudah dicapai dan dekat dengan ibu kota membuat Pulau Samalona sangat dikenal oleh para wisatawan, baik itu wisatawan asing maupun lokal.

Dari Kota Makassar, jarak waktu yang ditempuh menuju pulau ini hanya dalam waktu 30 menit menggunakan perahu motor.

Sebelum memulai petualangan ke Pulau Samalona, Anda bisa menginap terlebih dahulu di OYO 848 Hotel Sutomo yang terletak di sekitar area Losari dekat dengan dermaga untuk mengakses perahu motor di Kota Makassar.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
  5. 5
  6. 6
Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Nancy Junita
Terkini