Protes Kebijakan Pemerintah, Massa Kelompok Tani Ancam Bentuk Parpol

Bisnis.com,24 Sep 2019, 12:15 WIB
Penulis: Rayful Mudassir
Kelompok Kesatuan Perjuangan menggelar aksi di depan Gedung DPR/Bisnis-Rayful Mudassir

Bisnis.com, JAKARTA - Kelompok Kesatuan Perjuangan menggelar aksi di depan Gedung DPR. Kelompok yang menyebut diri dari kalangan petani ini mengatakan akan membentuk kekuatan politik sendiri melihat partai saat ini tidak prorakyat.

Pantauan Bisnis.com di lapangan ratusan masyarakat sipil dan mahasiswa berkumpul di depan gedung DPR, Jakarta. Mereka memprotes pemerintah dan legislatif yang abai terhadap keluhan rakyat. 

"Menjemput kesejahteraanhya membangun kekuatan politik sendiri, " ujar  Herman Abdurrahman dari Kesatuan Perjuangan Rakyat di Gedung DPR, Selasa (24/9/2019).

Dia menyebutkan semua partai hari tidak pernah berbicara tentang nasib petani. Atas keresahan itu, pihaknya mengaku akan membentuk partai politik sendiri untuk memperjuangkan nasib para petani.

Dia mengatakan selama ini pemerintah dan DPR tidak pernah memikirkan nasib rakyat. Hal ini dilihat dari berbagai undang-undang yang tengah digodok maupun revisi yang baru-baru ini disahkan.

Di sisi lain, jalanan di sekitar Gedung DPR mulai padat. Namun polisi belum menutup jalan dari Semanggi ke arah Palmerah tersebut. Kondisi ini dilakukan setelah petugas menilai masih sedikit massa yang berada di sekitar DPR.

Ribuan mahasiswa saat ini masih berkumpul di depan Gelora Bung Karno. Namun belum diketahui pukul berapa mereka akan menuju ke depan Gedung DPR.

Sementara itu, sejumlah mahasiswa terpantau berkumpul di Stasiun Manggarai, Selasa siang. Mereka berasal dari Bekasi dan menunggu kereta commuter yang menuju Tanah Abang. Sementara, di dalam gerbong kereta sejumlah mahasiswa dari arah Bogor.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Saeno
Terkini