Petra Kvitova Petenis Keenam Lolos ke WTA Finals

Bisnis.com,07 Okt 2019, 21:49 WIB
Penulis: M. Syahran W. Lubis
Petenis Republik Cheska Petra Kvitova/Reuters-Henry Browne

Bisnis.com, JAKARTA – Petenis nomor tujuh dunia Petra Kvitova menjadi pemain keenam yang lolos ke WTA Finals di Shenzhen, China, demikian pernyataan Women's Tennis Association (WTA) pada Senin (7/10/2019).

Petenis Republik Cheska berusia 29 tahun, yang memenangi gelar dalam debutnya pada 2011, akan bergabung dengan Ashleigh Barty, Karolina Pliskova, Simona Halep, Bianca Andreescu, dan Naomi Osaka pada turnamen yang digelar pada 27 Oktober - 3 November, yang berhadiah US$14 juta.

"Saya sangat senang lolos," kata Kvitova, yang memenangi gelar di Sydney dan Stuttgart dan menjadi runner-up di Australia Terbuka tahun ini sebagaimana dilansir laman resmi WTA dan dikutip Reuters.

"Setelah awal yang bagus tahun ini di Australia, saya benar-benar bangga telah mengamankan tempat saya untuk ketujuh kalinya. Ini akan menjadi kota ketiga yang saya kunjungi untuk Final WTA jadi saya senang melihat apa yang ada di toko di Shenzhen," tuturnya.

Delapan pemain tunggal dengan prestasi teratas sepanjang tahun berhadapan dalam format round-robin di WTA Finals, dengan pemenang membawa pulang Piala Billie Jean King.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: M. Syahran W. Lubis
Terkini