Kapolda Jatim Perintahkan Peningkatan Pengamanan

Bisnis.com,10 Okt 2019, 20:07 WIB
Penulis: Newswire
Kapolda Jawa Timur Irjen Pol Luki Hermawan (tengah)./Antara-Didik Suhartono

Bisnis.com, SURABAYA — Kepala Kepolisian Daerah Jawa Timur Irjen Luki Hermawan memerintahkan jajarannya untuk meningkatkan keamanan setelah peristiwa penyerangan terhadap Menkopolhukam Wiranto di Kabupaten Pandeglang, Banten.

"Kapolda menginstruksikan agar melakukan evaluasi kembali seluruh kegiatan dan peningkatan pengamanan," ujar Kabid Humas Polda Jatim Kombes Frans Barung Mangera, saat dikonfirmasi di Surabaya, Kamis (10/10/2019).

Kapolda Jatim, kata dia, memerintahkan adanya peningkatan pengamanan terhadap tamu-tamu negara atau tamu VIP saat mengunjungi berbagai daerah di Jatim.

Sebagai antisipasi, kata dia, pihaknya berkomitmen aktif melakukan deteksi dini agar kejadian penyerangan pejabat negara bisa dicegah hingga digagalkan.

Atas kejadian penusukan terhadap Menkopolhukam Wiranto itu, Barung mengungkapkan Polda Jatim akan menambah personel untuk meningkatkan keamanan dan pengamanan terhadap tamu negara di wilayah setempat.

"Menyangkut pengamanan VVIP akan ditambah lagi, apalagi ada kunjungan pejabat," kata perwira menengah tersebut.

Insiden penusukan terjadi saat Wiranto dan rombongan hendak meninggalkan Lapangan Alun-alun Menes, Desa Purwaraja, Kecamatan Menes, Kabupaten Pandeglang, Banten, Kamis siang.

Terduga pelaku bernama SA alias Abu Rara (31) dan FA (21).

Akibat peristiwa itu, Wiranto mengalami luka di bagian perut, sedangkan Kapolsek Menes Kompol Daryanto yang berada berdekatan dengan Wiranto, juga terkena tusukan di bagian punggungnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Miftahul Ulum
Terkini