Bisnis.com, JAKARTA – PT BNI Syariah menandatangani nota kesepahaman dengan PT Telekomunikasi Selular terkait penyelenggaraan paket ibadah umrah.
Paket ini merupakan bundling perjalanan ibadah umrah dengan layanan telekomunikasi roaming telepon dan internet Telkomsel.
Penandatanganan perjanjian kerja sama dihadiri Direktur Bisnis SME & Komersial BNI Syariah Dhias Widhiyati; dan Pemimpin Divisi Haji dan Umrah BNI Syariah Ida Triana Widowati.
Sedangkan dari Telkomsel hadir Direktur Sales Telkomsel Ririn Widaryani; VP Sales & Care Strategy Telkomsel Andri Wibawanto, dan VP Interconnect & Roaming Group Telkomsel Bernadus Wahyu Wijayanto.
Dhias Widhiyati mengatakan sebagai Hasanah Banking Partner, BNI Syariah berkomitmen memberikan solusi keuangan yang hasanah bagi segenap masyarakat Indonesia dalam melakukan transaksi keuangan sesuai prinsip syariah.
Melalui kolaborasi dengan Telkomsel dan perusahaan travel, BNI Syariah siap menyediakan layanan umrah yang sesuai prinsip 5 pasti umrah, yakni pasti jadwal keberangkatan, pasti izin PPIU (Penyelenggara Perjalanan Ibadah Umroh), pasti pesawat, pasti hotel, dan pasti visa.
“Dengan kolaborasi bersama antara BNI Syariah, Telkomsel dan perusahaan travel biro perjalanan haji dan umroh diharapkan bisa memberi kemudahan, kelancaran dan ketenangan kepada jamaah dalam menjalankan ibadah umrah terutama dalam kaitannya menjalin komunikasi dengan keluarga di tanah air,” kata Dhias, Rabu (30/10/2019).
Kolaborasi Telkomsel dengan BNI Syariah menghadirkan bundling paket perjalanan ibadah umrah meliputi paket spesial pembiayaan perjalanan umrah dan paket roaming Telkomsel.
Adapun layanan keuangan yang disediakan BNI Syariah meliputi Tabungan Haji & Umroh BNI Baitullah iB Hasanah dan pembiayaan umroh, BNI Fleksi Umrah iB Hasanah dan BNI iB Hasanah Card.
Di luar layanan keuangan di atas, BNI Syariah menyediakan solusi layanan keuangan untuk perusahaan travel di antaranya adalah Cash Management, Layanan SISKOPATUH (Sistem Komputerisasi Pengelolaan Terpadu Umrah dan Haji Khusus), Garansi Bank, Transaksi Luar Negeri, Bank Notes, Pembiayaan Modal Kerja, Pembiayaan Investasi, dan Talangan Haji Khusus untuk Travel.
Sementara itu dalam acara Travel Fair Telkomsel yang diadakan 29 Oktober 2019 dan 30 Oktober 2019 terdapat promo special Restaurant Grapari Mekkah dan Madinah, khusus bagi tour and travel peserta.
Promo berupa 10 free 1, order catering buffet, gratis area manasik/ kajian di Grapari Madinah 1, Voucher diskon 50 persen makan di resaturant grapari bagi jemaah yg mendaftar umrah saat travel fair.
Hadir 12 perusahaan travel antara lain adalah Maktour, Patuna, NRA, Kanomas, Arrayyan, Tazkia, Resi, Sahid, Tursina, Sindo, Al Bilad dan Anata Tour.
Sejak awal tahun hingga September 2019, BNI Syariah telah memberangkatkan 1.909 jamaah umrah dengan pertumbuhan 240 persen (YoY) dari 563 jamaah pada tahun sebelumnya.
Untuk tabungan haji dan umrah, per September 2019 sebesar Rp 1,9 triliiun, tumbuh 24,50 persen (YoY) dari Rp1,5 triliiun pada tahun sebelumnya. Jumlah rekening atau NoA Tabungan Haji dan Umrah per September 2019 sebanyak 706.000 rekening dengan pertumbuhan 23,03 persen (YoY) dari 574.000 rekening pada tahun sebelumnya.
Hingga saat ini BNI Syariah telah bekerja sama dengan 84 PPIU resmi di seluruh Indonesia dan menjadikan BNI Syariah sebagai bank syariah yang memiliki komitmen tinggi dalam bisnis haji dan umrah.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel