5 Terpopuler Teknologi, Pudarnya Pesona Masayoshi Son dan Fitur Baru Pembatasan di WhatsApp Diharapkan Lindungi Privasi

Bisnis.com,07 Nov 2019, 18:46 WIB
Penulis: Ahmad Rifai
Chief Executive SoftBank Group Corp Masayoshi Son menjawab pertanyaan wartawan dalam sebuah konferensi pers di Tokyo, Jepang, Senin (5/11/2018)./Reuters-Kim Kyung-Hoon

1. Pudarnya Pesona Masayoshi Son

Tak seperti biasanya, kehadiran Masayoshi Son tak disambut dengan antusias. Dalam presentasi di Future Investment Initiative di Arab Saudi pada akhir bulan lalu, jumlah hadirin yang datang tak mampu memenuhi ruangan.

Padahal, biasanya kehadiran Son sangat dinantikan untuk menyampaikan rencana-rencana SoftBank Group Corp. dan Vision Fund.

Baca berita lengkapnya di sini.

2. Bisnis Warung Siap Bersaing di Era Digital

Perusahaan teknologi dagang daring, Kudo, resmi bertransformasi menjadi GrabKios sebagai bagian dari upaya perusahaan dalam melakukan digitalisasi yang saat ini menjadi jalan baru bagi pelaku usaha mikro, kecil, dan menengah (UMKM) untuk meningkatkan daya saing.

Head of GrabKios yang sebelumnya menjabat sebagai CEO dan Co-Founder Kudo Agung Nugroho mengatakan transformasi bisnis dilakukan agar warung usaha mikro, kecil, dan menengah (UMKM) mampu bersaing dengan channel-channel modern.

Baca berita lengkapnya di sini.

3. Digitalisasi Layanan Membangun Kota Pintar

Konsep smart city diharapkan tak menjadi sekadar gimmick para pengelola kota. Makin tingginya penetrasi perangkat mobile membuat keinginan dan kebutuhan publik terhadap akses layanan birokrasi yang lebih mudah juga makin besar.

Small Medium & Corporate (SMC) Lead of Microsoft Indonesia Vony Tjiu mengatakan saat ini, masyarakat telah berevolusi menjadi generasi yang terhubung dengan internet.

Baca berita lengkapnya di sini.

4. Biak Jadi Bandar Antariksa pertama Indonesia, Ini Pertimbangannya

Lembaga Penerbangan dan Antariksa Nasional (LAPAN) memilih Biak Utara sebagai lokasi untuk rencana pembangunan Bandar Antariksa pertama Indonesia yang sedang mereka kaji dalam Rapat Koordinasi Nasional (Rakornas) LAPAN di Tangerang, Banten.

"Alasan utamanya pertama karena Biak itu paling dekat dengan ekuator," kata Kepala LAPAN Thomas Djamaluddin melalui sambungan telepon kepada ANTARA di Jakarta, Kamis (7/11/2019).

Baca berita lengkapnya di sini.

5. Fitur Baru Pembatasan di WhatsApp Diharapkan Lindungi Privasi

Facebook Indonesia mengharapkan fitur pembatasan undangan grup di aplikasi WhatsApp dapat membantu mengurangi penyebaran mis-informasi dalam aplikasi berbagi pesan tersebut.

"Penambahan fitur itu merupakan hasil diskusi kami dengan sekelompok masyarakat dan pemerintah. Kami mempunyai tantangan bagaimana meningkatkan komitmen untuk memerangi mis-informasi," kata Kepala Kebijakan Publik Facebook Indonesia Ruben Hattari seusai bertemu dengan Menteri Komunikasi dan Informatika Johnny G. Plate di Jakarta, Kamis (7/11/2019).

Baca berita lengkapnya di sini.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Rustam Agus
Terkini
'