Ini Cara Ridwan Kamil Memilah Ratusan Undangan Perjalanan Luar Negeri

Bisnis.com,22 Nov 2019, 13:27 WIB
Penulis: Wisnu Wage Pamungkas
Gubernur Jabar Ridwan Kamil/Bisnis-Wisnu Wage

Bisnis.com, BANDUNG—Gubernur Jabar Ridwan Kamil mengaku keteteran dengan sejumlah permintaan undangan ke luar negeri dari sejumlah negara sahabat.

Ridwan Kamil mengatakan undangan-undangan tersebut biasanya disampaikan saat duta besar negara sahabat datang bertemu pihaknya. Mulai dari mengikuti seminar, menjadi pembicara hingga bertemu dengan para pemangku kebijakan. “Undangan kayak gini teh setahun ada 100-an,” katanya di Bandung, Jumat (22/11/2019).

Menurutnya memenuhi undangan ke luar negeri juga harus mempertimbangkan anggaran karena akomodasi harus ditanggung pihaknya. Kecuali, pihaknya diundang ke seminar dan konferensi sebagai pembicara semua akomodasi ditanggung pengundang.

“Makanya kalau saya pergi ke yang ujungnya ada benefit langsung buat Jabar dan maksimal dua bulan sekali. Kalau dua bulan sekali berarti enam trip per tahun. Itu sudah sangat efisien terhadap seratus undangan,” tuturnya.

Ridwan Kamil mengaku saat ini undangan yang masuk ke pihaknya terbilang banyak. Dia mencatat jaman Gubernur Ahmad Heryawan ada 8000 surat masuk per tahunnya. “Zaman saya 30 ribu isinya minta ketemu. Kalau diantrikeun teh suka gak paham sebut saya pelit, teu ngarti. Padahal mah gimana 30 ribu matematikanya?” tuturnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Ajijah
Terkini