Akhir Tahun, Suzuki Pangkas Uang Muka Pembelian GSX-R150

Bisnis.com,04 Des 2019, 09:31 WIB
Penulis: Thomas Mola
Suzuki GSX-R150 ABS. /Suzuki

Bisnis.com, JAKARTA – Memasuki pengujung 2019, PT Suzuki Indomobil Sales (SIS), menyiapkan program Year End Campaign 2019 yang menawarkan uang muka Rp1 juta untuk pembelian Suzuki GSX-R150. Program ini berlaku hanya di wilayah Jabodetabekser selama Desember 2019.

Yohan Yahya, Dept Head of Sales & Marketing 2W PT Suzuku Indomobil Sales (SIS), mengatakan Suzuki GSX-R150 memiliki peminat yang sangat tinggi sehingga Suzuki berupaya memberikan penawaran terbaik bagi konsumen yang mengingkan sepeda motor sport 150 cc tersebut.

“Kami melihat potensi penjualan Suzuki GSX-R150 di wilayah Jabodetabekser masih tergolong tinggi, karena menurut kami karakter pengendara di perkotaan juga memerlukan sepeda motor yang bisa memuaskan hobi dan memberikan penampilan terbaik di perjalanan,” ujarnya dalam keterangan resmi yang dikutip, Rabu (4/12/2019).

Bagi calon konsumen yang berdomisili di wilayah DKI Jakarta, Bogor, Depok, Tangerang, Bekasi dan Serang bisa memanfaatkan keuntungan program ini di jaringan resmi penjualan sepeda motor Suzuki. Pembelian Suzuki GSX-R150 ABS, GSX-R150 Keyless Ignition maupun GSX-R150 Shuttered Key dapat ditebus dengan uang muka (down payment) Rp1 juta.

SIS menyebut  program yang berlaku pada Desember 2019 ini bersifat terbatas dan tersedia di jaringan penjualan sepeda motor Suzuki.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Galih Kurniawan
Terkini