Bisnis.com, JAKARTA — Lingkaran setan pembiayaan rumah. Kalimat ini mungkin tepat digunakan untuk menggambarkan perkembangan kredit pemilikan rumah (KPR) saat ini.
Berdasarkan data pemerintah, hingga kini masih ada 11,4 juta penduduk yang belum memiliki hunian. Jumlah ini belum termasuk masyarakat berpenghasilan rendah (MBR) yang tercatat hidup di hunian tidak layak.
Melihat data ini, harusnya pertumbuhan KPR setiap tahun meningkat signifikan karena adanya kebutuhan dari sisi konsumen. Akan tetapi, hal tersebut tak terbukti hingga kini.