Tokopedia Luncurkan Layanan Pembelian Voucher Gim Dengan Pulsa

Bisnis.com,16 Des 2019, 23:12 WIB
Penulis: Rahmad Fauzan
Jung Kook, anggota boyband BTS, sebagai duta Tokopedia/Instagram @tokopedia

Bisnis.com, JAKARTA - Tokopedia meluncurkan jenis opsi pembayaran baru, yaitu layanan bagi pengguna untuk melakukan pembelian voucher gim dengan menggunakan pulsa.

Category Development (Top-Up) Lead Tokopedia, Jonathan Gilbert Tricahyo, mengatakan kebutuhan masyarakat dalam membeli voucher gim dengan pulsa cukup tinggi.

"Melihat kebutuhan dan potensi tersebut, Tokopedia meluncurkan jenis opsi pembayaran baru yang bisa mempermudah masyarakat, khususnya penggemar gim, untuk melakukan pembelian voucher gim dengan pulsa," ujar Jonathan dalam keterangan resmi yang diterima Bisnis.com, Senin (16/12/2019).

Berdasarkan data internal Tokopedia, minat masyarakat terhadap pembelian voucher gim sangat signifikan. Tokopedia mencatat adanya peningkatan sebesar 90 persen dari kuartal I/2019 sampai dengan kuartal II/2019.

Adapun, beberapa jenis gim yang dibeli dengan menggunakan pulsa di Tokopedia, antara lain Free fire, Call of Duty: Mobile, Arena of Valor, Ragnarok Mobil, Speed Drifters, Love Nikki dan Game of Sultans.

“Dengan sederet nilai tambah yang ditawarkan fitur baru ini, Tokopedia berharap pencinta gim bisa menjalani hobinya hingga mencapai lebih.Tokopedia di sisi lain telah menginisiasi lahirnya Tokopedia Gaming Network demi mendukung perkembangan komunitas pencinta game di Indonesia,” lanjut Jonathan. 

Sebagai informasi, untuk membeli voucher gim dengan pulsa, pengguna bisa memilih ‘Pulsa’ saat melakukan pembayaran.

Setelah mengikuti langkah-langkah yang ditampilkan, pengguna bisa langsung menggunakan voucher gim yang didapatkan. Pembelian voucher game dengan pulsa di Tokopedia tersedia untuk berbagai provider seluler. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Nancy Junita
Terkini
'