BRI Dorong Debitur UMKM Garap Pasar Ekspor

Bisnis.com,20 Des 2019, 13:35 WIB
Penulis: M. Richard
Presiden Joko Widodo memberikan sambutan dalam pembukaan UMKM Export BRIlianPreneur 2019 di Jakarta Convention Center, Jumat (20/12/2019). JIBI/Bisnis/Amanda Kusumawardhani

Bisnis.com, JAKARTA - PT Bank Rakyat indonesia (Persero) Tbk. mempertemukan debitur usaha mikro kecil menengahnya (UMK) dengan importir luar negeri dalam Event UMKM Export BRILian Preneur 2019.

Direktur Utama Bank BRI Sunarso mengatakan perseroan tidak sekadar menjalankan fungsi intermediasi. Perseroan pun aktif membina debitur UMUM-nya guna memperbesar kapasitas produksinya, salah satunya dengan mendorong ke psar ekspor.

"Dalam acara ini kami bawa beberapa debitur UMKM yang sudah kami bina dan langsung kami pertemukan dengan buyer dari luar negeri. Kami harap mereka bisa naik kelas dengan cara memasuki pasar ekspor," katanya dalam acara UMKM Export BRILian, Jumat (20/12/2019).

Dia menjelaskan, BRI memiliki beberapa program dalam pengembangan debitur UMKM untuk menembus pasar ekspor, seperti coaching clinic. Dalam tahap ini, BRI memberi arahan kepada debitur UMKM untuk mengetahui semua persyaratan administrasi.

"Kami juga membekali kemampuan tata kelola debitur UMKM, agar permintaan yang besar nantinya dapat dijawab dengan profesional."

Di samping itu, Sunarso menyampaikan BRI juga gencar menggelar program tuntunan perolehan sertifikat halal. Pasalnya, perseroan melihat permintaan produk Indonesia dari negara-negara muslim mulai meningkat.

"Ini cukup penting juga untuk menjahga daya saing produk UMKM dalam menebus pasar negara muslim ini," katanya.

Sebagai informasi, perseroan menargetkan 80% portofolio pinjaman BRI di tahun 2022 merupakan pinjaman yang disalurkan ke segmen UMKM.

Sementara itu, hingga kuartal III/2019 penyaluran kredit Bank BRI tercatat sebesar Rp903,14 triliun, atau 77,60% dari total baki kredit.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Sutarno
Terkini