Pelindo III Bikin Program Mudik Gratis Nataru, Ini Lokasi Pelabuhannya

Bisnis.com,23 Des 2019, 12:13 WIB
Penulis: Rio Sandy Pradana
Deretan bus mudik gratis yang diselenggarakan PT Pelindo III di Pelabuhan Tenau Kupang. (Pelindo III)./Istimewa

Bisnis.com, JAKARTA – PT Pelabuhan Indonesia III (Persero) atau Pelindo III memberikan fasilitas mudik gratis bagi 20.000 orang berupa angkutan bus ke sejumlah kota tujuan dari tiga pelabuhan di bawah regional lingkup kerja pada Natal dan Tahun Baru (Nataru) 2019/2020.

Direktur Utama Pelindo III Doso Agung mengatakan program mudik gratis Nataru merupakan terobosan baru dan yang pertama diadakan. Selain itu, guna lebih mendekatkan diri kepada masyarakat, karena pemerintah berpesan agar BUMN harus melayani dan memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat.

“Sebanyak 20.000 pemudik pada momen Nataru akan menikmati fasilitas bus gratis yang kami sediakan. Selama perjalanan juga diberikan makan dan minum, serta dilindungi asuransi,” kata Doso dalam siaran pers, Senin (23/12/2019).

Dia menambahkan fasilitas bus mudik gratis ini akan diselenggarakan di tiga pelabuhan di bawah naungan Pelindo III diantaranya adalah Pelabuhan Tanjung Mas Semarang, Pelabuhan Tanjung Perak Surabaya, dan Pelabuhan Tenau Kupang Nusa Tenggara Timur. Dari tiga pelabuhan tersebut para pemudik akan langsung diantar sampai ke sejumlah kota tujuan menggunakan bus.

Kota tujuan yang dimaksud antara lain Soe dan Kefa untuk wilayah Pelabuhan Tenau Kupang, Solo dan Yogyakarta untuk wilayah Pelabuhan Tanjung Mas, serta Bojonegoro, Kediri, Ngawi dan Madiun untuk penumpang dari wilayah Pelabuhan Tanjung Perak.

Pihaknya menuturkan fasilitas angkutan mudik gratis ini sudah bisa dinikmati sejak 18--25 Desember 2019. Penumpang tidak perlu repot mendaftar, karena bisa langsung menggunakan fasilitas bus yang sudah di sediakan di tiga pelabuhan Pelindo III.

“Rencananya kegiatan ini akan menjadi pelayanan rutin kami setiap tahun,” ujarnya.

Sementara itu, Wali Kota Kupang Jefri Riwu Kore mengapresiasi program mudik gratis yang diselenggarakan oleh Pelindo III karena sangat dibutuhkan oleh para penumpang kapal di NTT.

“Program tersebut akan memudahkan warga Kupang untuk menemui keluarga dan sanak saudara. Semoga dimanfaatkan oleh semua masyarakat khususnya penumpang kapal laut yang turun di Pelabuhan Tenau Kupang,” tutur Jefri.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: M. Taufikul Basari
Terkini