Penghimpunan Premi Asuransi Ramayana Tumbuh 29,13 Persen

Bisnis.com,24 Des 2019, 01:48 WIB
Penulis: Wibi Pangestu Pratama

Bisnis.com, JAKARTA — PT Asuransi Ramayana Tbk. mencatatkan pertumbuhan premi hingga 29,13% pada kuartal II/2019 yang menopang tumbuhnya laba perseroan.

Berdasarkan laporan keuangan perseroan per 31 Juni 2019, Asuransi Ramayana mencatatkan premi Rp864,9 miliar. Jumlah tersebut meningkat dibandingkan dengan posisi per 31 Desember 2018 senilai Rp669,8 miliar.

Perusahaan dengan kode emiten ASRM tersebut mencatatkan klaim Rp403,7 miliar pada kuartal II/2019. Jumlahnya meningkat 87,8% dibandingkan dengan Rp214,8 miliar pada penghujung 2018.

Meskipun begitu, pada kuartal II/2019, perseroan berhasil mencatatkan pendapatan usaha Rp195 miliar atau tumbuh 3% dibandingkan dengan kuartal IV/2018 senilai Rp189,3 miliar.

Alhasil, laba perseroan pada kuartal II/2019 tercatat senilai Rp42,06 miliar. Jumlahnya meningkat 4,8% dibandingkan dengan akhir 2018 senilai Rp40,1 miliar.

Perseroan mencatatkan peningkatan aset hingga 11,09%. Pada kuartal II/2019, aset ASRM mencapai Rp1,64 triliun atau tumbuh dari posisi penghujung 2018 senilai Rp1,47 triliun.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Miftahul Ulum
Terkini