Pemkab Garut Aplikasikan Command Center sebagai Pusat Layanan Informasi Digital

Bisnis.com,31 Des 2019, 14:49 WIB
Penulis: Newswire
Ilustrasi/Bisnis

Bisnis.com, GARUT - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Garut, Jawa Barat, mulai mengaplikasikan Command Center Garut sebagai pusat pelayanan informasi secara digital yang terkoneksi dengan seluruh kantor kecamatan termasuk desa sehingga memudahkan proses pengawasan dan pelayanan publik.

"Ini kemajuan teknologi untuk memberikan dampak agar bisa mengetahui di Command Center," kata Bupati Garut Rudy usai peluncuran Command Center Garut Aplikasi Layanan Smart City Garut, Selasa (31/12/2019).

Bupati bersama unsur pimpinan daerah meninjau langsung kantor Command Center Garut yang berada di samping Gedung Pendopo Garut.

Bupati menyempatkan waktu untuk mengoperasikan peralatan digital dengan tampilan monitor ukuran besar untuk berkomunikasi dengan aparatur pemerintahan di sejumlah daerah di tingkat kecamatan dan desa.

Menurut Bupati, perangkat canggih yang dikelola Dinas Komunikasi dan Informatika Garut itu memiliki manfaat untuk mendorong Garut lebih maju dan mengikuti perkembangan teknologi.

"Bagus ini, kita bisa mengontrol dan terkoneksi dengan semua daerah di Garut," katanya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Ajijah
Terkini