Balangan Tingkatkan Kemantapan Jalan

Bisnis.com,21 Jan 2020, 12:24 WIB
Penulis: Newswire
Kawasan Pegunungan Meratus./Antara

Bisnis.com, PARINGIN — Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang Kabupaten Balangan, Kalimantan Selatan, segera membangun jalan yang menghubungkan Desa Binuang Santang, Kecamatan Halong dan  Desa Ajung, Kecamatan Tebing Tinggi, di lereng Pegunungan Meratus.

Kepala Dinas PU dan Penataan Ruang Balangan Tuhalus mengatakan bahwa selain pembangunan jalan antardesa, pemerintah juga akan melaksanakan pengaspalan jalan-jalan utama kecamatan.

"Di antaranya di Kecamatan Awayan, Tebing Tinggi, dan Kecamatan Halong," katanya, Selasa (21/1/2020).

Pada 2020, katanya, pemkab akan membangun jalan penghubung Desa Binuang Santang menuju Ajung, pengaspalan jalan utama kecamatan-kecamatan, juga pengerasan jalan.

Dia juga memastikan bahwa untuk perawatan dan pembangunan jalan masih menjadi prioritas pada 2020, sekaligus ada beberapa ruas jalan yang akan kembali ditingkatkan.

Hingga saat ini, kondisi jalan mantap di Kabupaten Balangan mencapai 60 persen, meningkat dari angka sebelumnya yakni 46 persen. "Sisa 40 persen yang akan kami genjot tahun ini,” tegasnya.

Total panjang jalan di wilayah Kabupaten Balangan mencapai 673 kilometer, dengan 373 kilometer di antaranya sudah dalam kondisi mantap.

"Kami akan terus berupaya untuk membangun jalan dan mencari dana dari luar APBD karena kalau tidak seperti itu, kami juga akan berat bergerak sehingga diperlukan kerja sama salah satunya dengan CSR [corporate social responsibility]," tutur Tuhalus.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Zufrizal
Terkini