Sempat Sebut Duit di Rekening Amblas, Nasabah BRI Ini Kini Minta Maaf

Bisnis.com,02 Feb 2020, 18:32 WIB
Penulis: M. Richard
Petugas gabungan dari Polres Blitar dan Kantor Cabang BRI memeriksa mesin Anjungan Tunai Mandiri (ATM) saat berpatroli bersama di Blitar, Jawa Timur, Sabtu (24/3/2018)./ANTARA-Irfan Anshori

Bisnis.com, JAKARTA - Masih ingat dengan kasus hilangnya uang senilai Rp16 juta yang menimpa salah satu nasabah PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk? Titik terang mengenai raibnya dana tersebut kini telah terungkap.

Adalah Andi Bungawati identitas nasabah tersebut. Berkat postingannya, jagat media sosial sempat ramai. Postingan melalui akun Twitter @abunga0506 itu viral hingga akhirnya direspons oleh BRI.

Melalui konferensi pers yang digelar di Kantor BRI Wilayah Makassar, Sabtu (1/2/2020), BRI menyampaikan telah melakukan penyelidikan, dan akhirnya menemukan bahwa kasus ini merupakan bentuk penyalahgunaan kartu oleh pihak -pihak yang tidak bertanggung jawab.

BRI menemukan fakta bahwa telah terjadi penarikan uang sebanyak tujuh kali di ATM bank lain yang berlokasi di daerah Poros Palangga dan Veteran Selatan, Makassar.

Adapun empat kali penarikan masing-masing senilai Rp2,5 juta pada 24 Desember 2019, Pukul 23.30 WITA dan dua kali penarikan senilai Rp2,5 juta serta sau kali penarikan senilai Rp1 juta pada 25 Desember 2019 pukul 00.05 WITA

"Kami menemukan bukti bahwa kejadian ini adalah penyalahgunaan kartu ATM nasabah oleh pihak-pihak yang tidak bertanggung jawab," ungkap Presley Hutabarat Kepala BRI Kantor Wilayah Makassar seperti dikutip dari siaran pers BRI, Minggu (2/2/2020).

Sementara itu, Andi Bunga telah menerima hasil penyelidikan ini dan mengakui bahwa kejadian tersebut bukanlah merupakan kejadian skimming, maupun kesalahan sistem BRI.

"Berkat bantuan pihak BRI, pelaku yg melakukan penarikan menggunakan kartu ATM milik saya, identitasnya sudah dapat diidentifikasi dan bukan dari pihak internal BRI," kata Bungawati.

Bunga juga menyampaikan permohonan maaf kepada BRI dan masyarakat atas berbagai pemberitaan yang selama ini telah beredar luas di berbagai media.

"Saya berharap melalui press conference ini dapat menjernihkan masalah yang ada dan kita sama-sama menemukan jalan keluar terbaik, " ungkapnya.

Adapun, pihak BRI akan terus membantu Andi Bungawati dalam menyelesaikan masalah ini untuk menjerat pelaku melalui jalur hukum maupun penyelesaian secara kekeluargaan.

"BRI akan memberikan pendampingan kepada Sdri Andi Bungawati untuk menyelesaikan masalah ini, kami berharap masalah yang dihadapi Bunga dapat tertangani dengan baik, " ucap Presley Hutabarat

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Simak berita lainnya seputar topik di bawah ini:
Editor: Hendri Tri Widi Asworo
Terkini